Chris Paul menolak tawaran tim nasional (timnas) Amerika Serikat untuk berlaga di Olimpiade. Kabar ini pertama kali disampaikan oleh ESPN, Selasa, 22 Juni 2021, waktu setempat. Sebelumnya, The Athletic sempat menyebut CP3 (akronim Paul) akan menerima tawaran ini. Namun, melihat posisi Phoenix Suns di playoff, ia akhirnya mundur.

Suns kini sedang unggul (1-0) di Final Wilayah Barat melawan Los Angeles Clippers. Jika berhasil mengatasi Clippers, Suns akan melaju ke final NBA. Andai ia menerima tawaran timnas Amerika Serikat maka dipastikan CP3 akan memiliki waktu istirahat yang sempit. Hal ini cukup menjadi perhatian utama CP3 mengingat usia yang tak lagi muda dan beberapa cedera yang menderanya.

Di ronde pertama playoff lalu misalnya. CP3 sempat bermasalah dengan bahunya saat menghadapi Los Angeles Lakers. Ia bahkan sempat mengalami pembatasan menit bermain demi melihat perkembangan bahunya. Jika dipaksakan CP3 berpeluang menghabiskan waktu lebih banyak untuk pemulihan cedera. Oleh karena itu, ia memutuskan mundur.

CP3 sendiri total sudah dua kali bermain untuk timnas Amerika Serikat di ajang Olimpiade. Olimpiade pertama CP3 adalah Olimpiade 2008 Beijing. Di usia 23 tahun, CP3 masih harus berbagi menit dengan Jason Kidd yang kala itu adalah pilihan utama tim. Baru di Olimpiade 2012 London, CP3 menjadi pilihan utama. Bersama mendiang Kobe Bryant, LeBron James, Kevin Durant, dan Tyson Chandler di barisan starter, Amerika Serikat tampil digdaya sepanjang turnamen dan mengalahkan Spanyol untuk medali emas. Sejak saat itu, CP3 tak pernah lagi turut serta di ajang timnas Amerika Serikat lainnya. (DRMK)

Foto: NBA

Populer

Lakers Selama Ini Mencari Sosok Dalton Knecht
Hasil Rapat Sixers Bocor, Paul George & Joel Embiid Kecewa
Tripoin Franz Wagner Gagalkan Kemenangan Lakers
Spurs Raih Dua Kemenangan Beruntun Tanpa Wembanyama 
Kolaborasi Unik Puma MB.04 dan Scooby Doo
Greg Monroe Merapat ke Toronto Raptors
Satria Muda Tantang CLS Knights di Semifinal (Playoff IBL 2016)
Debut Berharga Jaylen Brown dalam Mtn Dew Kickstart Rising Stars
Tolak Opsi Tim, Wizards Kejar Kontrak Baru Jabari Parker
Pacific Caesar Cetak Sejarah, Lolos Semifinal Setelah Tundukkan Pelita Jaya