IBL

Chicago Bulls memutus tren enam kalahan beruntun dengan mengalahkan Brooklyn Nets 115-107, Minggu, 4 April 2021, waktu setempat. Bertanding di United Center, Chicago, Illinois, Amerika Serikat, Bulls sempat kesulitan di awal laga. Tertinggal tiga poin di kuarter pertama, Bulls bangkit di kuarter kedua membuka jarak hingga dua digit poin. Jarak semakin membesar di kuarter tiga dan berhasil mereka jaga hingga akhir laga. 

Zach LaVine jadi top skor gim dengan 25 poin dan 5 asis. Zach mengalami malam yang sulit dari tripoin dengan hanya memasukkan 1/5 tembakan (20 persen). Namun, satu tembakan tersebut masuk di sisa satu menit pertandingan. Tripoin tersebut pula yang mengunci kemenangan Bulls hari ini. Nikola Vucevic meraih kemenangan perdananya sebagai pemain Bulls dengan sumbangsih dobel-dobel 22 poin dan 13 rebound. Vucevic memasukkan 10 dari 17 tembakannya (59 persen).

Tomas Satoransky juga dobel-dobel dengan 19 poin dan 11 asis. Ini adalah raihan poin tertinggi Satoransky dalam satu gim musim ini. Ia juga sangat efektif dengan 8/10 tembakan (80 persen). Thaddeus Young menambahkan 12 poin, 5 rebound, dan 5 asis. Ruki, Patrick Williams melengkapi barisan starter dengan sumbangsih 11 poin sedangkan Daniel Theis menyumbang 10 poin dari bangku cadangan. 

Tanpa James Harden, Kyrie Irving mengambil tugas utama membawa bola untuk Nets. Selama 39 menit, ia mencetak dobel-dobel 24 poin plus 15 asis. Jeff Green menambahkan 21 poin dari bangku cadangan. Lima pemain Nets lain menyentuh dua digit poin, namun tidak ada yang mencetak lebih dari 13 poin. 

Gim ini jadi kali pertama Irving, Blake Griffin, dan LaMarcus Aldridge turun bersama sebagai starter. Bermain 26 menit, Aldridge menyumbang 11 poin dan 3 blok. Dengan empat menit lebih sedikit, Griffin menambahkan 10 poin plus 8 rebound.

Untuk Nets, hasil ini memutus tren empat kemenangan beruntun mereka. Pun demikian, anak-anak asuh Steve Nash masih kukuh di peringkat dua klasemen sementara Wilayah Timur dengan rekor (34-16). Bulls sendiri masih tertahan di posisi 10 klasemen yang sama dengan (20-28). 

Bulls akan memulai rangkaian lima gim tandang mereka dengan bertamu ke Indiana Pacers, lusa waktu setempat. Nets pun masih akan jadi tamu di gim selanjutnya. Mereka akan bermain esok hari melawan New York Knicks, di Brooklyn. Gim ini digadang-gadang akan menjadi gim kembalinya Kevin Durant pascacedera yang membuatnya absen 22 gim. Jika Harden juga bisa bermain esok hari, maka gim ini akan jadi gim perdana skuat super duper Nets musim ini. (DRMK)

Foto: NBA

Komentar