1 year ago
Chet Holmgren baru menjalani dua gim di musim reguler. Tapi pemain dari Gonzaga University itu sudah menunjukkan potensi yang menjanjikan. Holmgren mencetak 7 blok dalam kemenangan Oklahoma City Thunder 108-105 atas Cleveland Cavaliers.
1 year ago
Baru awal musim tapi Portland Trail Blazers sudah mendapatkan kabar buruk. Anfernee Simons harus menjalani operasi cedera jempol kanan. Simons mengalami cedera saat Blazers kalah 111-123 dari Los Angeles Clippers pada Rabu lalu.
1 year ago
Alex Caruso membawa Chicago Bulls meraih kemenangan pertamanya musim ini. Buzzer beater dari garis tripoin Caruso memastikan kemenangan Bulls yang telah melalui babak perpanjangan waktu (OT). Mereka mencatat kemenangan dramatis 104-103 atas Toronto Raptors di United Center, Chicago.
1 year ago
Stephen Curry bersinar di Golden 1 Center, Sacramento. Ia mencetak 41 poin. Curry membawa Golden State Warriors mengalahkan Sacramento Kings 122-114. Aksi itu membuatnya memiliki julukan baru yaitu SaCurrymento
1 year ago
Boston Celtics akan berhadapan dengan Miami Heat di TD Garden besok. Celtics siap membalas dendam. Mereka juga akan bertempur dengan kekuatan terbaik. Tidak ada laporan cedera dari Jayson Tatum atau Jaylen Brown.
1 year ago
James Harden tidak tampil dalam gim musim reguler perdana Philadelphia 76ers. Ia juga tidak mengikuti lawatan ke Milwaukee. NBA melakukan investigasi untuk mencari tahu penyebab ketidakhadiran Harden.
1 year ago
Victor Wembanyama dan Tim Duncan semakin banyak memiliki kesamaan. Mereka sama-sama menjadi pilihan pertama NBA Draft oleh San Antonio Spurs, memiliki talenta brilian, dan mendapat polesan dari pelatih Gregg Popovich. Ternyata statistik debut mereka di musim reguler juga memiliki angka identik.
1 year ago
Kevin Durant menjadi top skor gim Phoenix Suns vs Los Angeles Lakers pada Kamis (26/10) di Crypto.com Arena. Dalam kekalahan 95-100 Suns tersebut, KD mencetak 39 poin dan 11 rebound selama 39 menit. Raihan itu membawa KD menjadi pencetak skor terbanyak ke-12.