RAGIL PUTRI IRMALIA
Kevin Garnett Kritik Sikap Jordan Poole, Dinilai Tidak Layak di NBA
Kevin Garnett menarik kembali ucapannya tentang Jordan Poole. Garnett tidak lagi memuji Poole. Garnett secara terang-terangan tidak menyukai sikap Poole saat timeout Wizards vs Nets pada 11 November lalu.
Chet Holmgren Geser Victor Wembanyama dari Puncak Peringkat Ruki Terbaik
Victor Wembanyama mungkin menjadi ruki yang paling banyak dibicarakan. Tetapi dalam perebutan Rookie of the Year, Wemby bersaing sengit dengan Chet Holmgren. Pekan ini pemain Oklahoma City Thunder itu menggeser Wemby dari puncak peringkat ruki terbaik.
Pelatih-pelatih NBA yang Lebih Muda atau Seumuran dengan LeBron James
Kemenangan Los Angeles Lakers 131-99 dari Utah Jazz kemarin lusa memiliki banyak hal menarik. LeBron James tidak hanya meraih 39 ribu poin. Ia juga berjumpa Will Hardy, pelatih NBA yang lebih muda dari LeBron.
Pelatih Steve Kerr Sebut Kandang Phoenix Suns Terlalu Berisik
Pertandingan melawan Phoenix Suns tidak berlangsung menyenangkan untuk Golden State Warriors. Mereka kehilangan Chris Paul karena ejection dan berakhir dengan kekalahan 123-115. Pelatih Warriors mengungkapkan ada hal non teknis yang membuatnya kesal yaitu suara berisik di Footprint Center, Arizona
Berapa Gim Lagi LeBron James Bisa Mencapai 40 ribu Poin?
Kemarin LeBron James menjadi pemain NBA pertama yang mencapai 39 ribu poin. Posisinya semakin pencetak skor terbanyak semakin sulit dikejar. Di sisi lain, LeBron malah bisa mempertajam rekornya dengan meraih 40 ribu poin. Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mengklaim rekor itu?
SGA Terus Membara dengan Raihan 40 Poin dan Kalahkan Bulls
Shai Gilgeous-Alexander (SGA) membuat Oklahoma bangga. Dalam tiga gim terakhir ia sudah mencetak total 108 poin. Termasuk meraih 40 poin (lagi) saat Oklahoma City Thunder menumbangkan Chicago Bulls 116-102 di Paycom Center.
Jrue Holiday Bersyukur Bisa Menjadi Pemain Boston Celtics
Jrue Holiday akhirnya berjumpa untuk pertama kalinya Milwaukee Bucks setelah pertukaran. Celtics mengemas kemenangan 119-116 di TD Garden, Boston. Jrue mengatakan ini adalah pertandingan yang sangat dinanti.
Aksi Gregg Popovich Bela Kawhi Leonard dari Ejekan Penggemar Spurs
Kawhi Leonard mendapat seruan “boo” saat melakukan tembakan gratis di Frost Bank Center, San Antonio. Pelatih San Antonio Spurs Gregg Popovich jengah dengan hal tersebut. Coach Pop secara langsung berbicara dengan pendukung Spurs untuk menghentikan seruan itu.