1 year ago
Dewa United Banten bangkit dari kekalahan. Mereka berhasil mengandaskan perlawanan Satya Wacana Salatiga 82-72 pada Rabu (15/3) di Knights Stadium, Semarang. Dua hari sebelumnya, Dewa United harus mengakui keunggulan Tangerang Hawks Basketball 83-85. Kini Dewa United merangkak ke posisi kedua klasemen sementara dengan 14 kemenangan dari 18 gim.
1 year ago
Prawira Harum Bandung meraih tujuh kemenangan beruntun. Elang Pacific Caesar Surabaya menjadi korban terbaru. Dalam gim yang berlangsung di Knights Stadium, Semarang pada Rabu (15/3) itu, Prawira menang tanpa perlawanan 88-63. Sekaligus memberikan kekalahan kedelapan beruntun untuk Pacific.
1 year ago
Tangerang Hawks kembali membuat kejutan. Setelah mengalahkan Dewa United Banten (13/3), Hawks menekuk RJ Amartha Hangtuah Jakarta 62-53. Pertandingan pada Rabu (15/3) itu menjadi kemenangan kedua beruntun pertama Hawks pada musim ini.
1 year ago
Indonesia Patriots belajar dari kesalahan pada pertemuan pertama dengan Bali United Basketball pada Seri 1 lalu. Saat itu Patriots takluk 55-74. Kini Patriots berhasil membalas kekalahan tersebut. Mereka membungkam Bali United 78-73 pada Rabu (15/3) di Knights Stadium, Semarang.
1 year ago
Dominasi Satria Muda Pertamina Jakarta masih sulit dipatahkan. Mereka berhasil membendung West Bandits Solo 74-69. Ini menjadi kemenangan ke-15 dari 16 gim Satria Muda sepanjang musim ini. Juara bertahan dua musim beruntun itu menempel ketat Pelita Jaya Bakrie Jakarta (15-2) di puncak klasemen sementara.
1 year ago
Rans Pik Basketball harus bekerja keras dalam dua gim terakhir. Mereka memenangkan gim-gim tersebut melalui babak perpanjangan waktu (over time). Termasuk saat mengalahkan Bima Perkasa Jogja 84-75 pada Selasa (14/3) di Knights Stadium, Semarang.
1 year ago
Mountain Gold Timika akhirnya merasakan kemenangan lagi. Mereka memenangkan duel atas Evos Thunder Bogor 66-55. Kemenangan pada Senin (14/3) di Knights Stadium, Semarang itu merupakan kemenangan pertama Mountain Gold dalam enam gim terakhir. Mereka nihil kemenangan selama seri Solo.