090821
CJ McCollum Gantikan Chris Paul Sebagai Presiden NBPA
Pemain Portland Trail Blazers, CJ McCollum terpilih sebagai Presiden Asosiasi Pemain NBA (NBPA) untuk masa bakti 2021-2025. Sebelumnya, Chris Paul menjabat sebagai Presiden NBPA selama dua periode (2013-2021).
Janji Kyle Kuzma Kepada Wizards
Kyle Kuzma dikenal sebagai pemain yang aktif di media sosial. Dia bersedia menjawab pertanyaan penggemar di Twitter. Baru-baru ini, Kuzma memberikan jawaban atas pertanyaan tentang apa yang bisa diberikan untuk Washington Wizards. Kuzma menjawabnya dengan janji yang tampak meyakinkan.
Philadelphia 76ers Ingin Mendapatkan Damian Lillard
Portland Trail Blazers tak mau ambil pusing soal kabar yang beredar tentang kepergian Damian Lillard. Apalagi itu datang dari Philadelphia 76ers. Meski Sixers sangat menginginkan Lillard, namun Trail Blazers tidak mau menukar pemainnya dengan Ben Simmons. Apalagi permintaan Sixers dianggap tidak masuk akal.
Pau Gasol Jadi Anggota IOC
Bintang basket Spanyol Pau Gasol memenangkan pemilihan anggota IOC, di Tokyo Games. Ini artiknya, Pau akan bergabung dengan tokoh-tokoh olahraga dan mewakili atlet selama tujuh tahun ke depan di Komite Olimpiade Internasional (IOC).
Tokoh Penting Mavericks Terbang ke Slovenia untuk Negosiasi dengan Luka Doncic
Luka Doncic menjadi pemain paling berharga bagi Dallas Mavericks. Untuk itu, mereka tidak mau sembarangan dalam melakukan negosiasi kontrak. Kabarnya, tokoh-tokoh penting klub tersebut sampai harus terbang ke Slovenia, untuk membicarakan perpanjangan kontrak dengan Luka.
LaMelo Ball Tak Bisa Ganti Nomor Punggung Karena Dilarang Nike
Mengganti nomor punggung di NBA, tidak semudah membalikkan telapak tangan. Apalagi bagi para pemain yang berstatus bintang klub. Seperti yang terjadi pada LaMelo Ball. Bintang muda Charlotte Hornet tersebut urung ganti nomor karena dilarang oleh merek yang menjadi sponsor seragam NBA.
Isaiah Thomas Cetak 81 Poin di Crawsover Pro-Am
Isaiah Thomas yang berstatus "free agent" baru saja mencetak rekor luar biasa, meski bukan di ajang resmi. Dia mencatatkan 81 poin di ajang The CrawsOver Pro-Am di Seattle, pada hari Minggu, 8 Agustus, waktu Amerika Serikat. Jumlah poin yang sama dengan catatan mendiang Kobe Bryant.