Lonzo Ball
Bekuk Wizards, Bulls Menang Sembilan Gim Beruntun!
Chicago Bulls hajar Washington Wizards 130-122, Jumat, 7 Januari 2022, waktu setempat. Bertanding di United Center, Chicago, Illinois, Amerika Serikat, Bulls tampil dominan. 
Bulls Kalahkan Nuggets Tanpa DeRozan
DeMar DeRozan dinyatakan positif Covid-19 sebelum laga kandang melawan Denver Nuggets, Senin malam, 6 Desember 2021, di United Center. Namun Chicago Bulls tetap menutup laga dengan hasil positif. Zach LaVine mencetak 32 poin untuk membawa tuan rumah menang 109-97 atas Nuggets.
Bekuk Nets, Chicago Bulls Sapu Bersih Tur New York
Chicago Bulls menangi duel dua tim teratas Wilayah Timur melawan Brooklyn Nets, Sabtu, 4 Desember 2021, waktu setempat. Di Barclays Center, Brooklyn, New York, Bulls menang tipis dengan skor 111-107.
Chicago Bulls Melumat Lakers
Chicago Bulls menaklukkan Los Angeles. Karena dalam dua hari terakhir, dua tim Los Angeles dibuat tak berdaya. Kemarin, Bulls menang 100-90 atas Clippers, sekaligus menghentikan tujuh kemenangan beruntun Paul George dan kawan-kawan. Senin malam, di Staples Center, giliran Lakers yang jadi korban keperkasaan Bulls. Tim asuhan Billi Donovan ini melumat Lakers dengan skor 121-103. 
Bulls Putus Rekor Kemenangan Clippers
Sebelumnya, LA Clippers tampil perkasa dengan tujuh kemenangan beruntun. Namun rekor tersebut putus hari ini. Chicago Bulls menundukkan Clippers dengan skor 100-90, di Staples Center, Minggu malam, waktu setempat. DeMar DeRozan kembali menunjukkan bukti bahwa dia layak jadi calon MVP musim ini. DeRozan mencetak 33 poin, 8 rebound, 5 asis, dengan akurasi tembakan 11/15.
Akurasi Tajam Bulls Habisi Mavericks
Chicago Bulls kalahkan Dallas Mavericks 117-107, Rabu, 10 November 2021, waktu setempat. Meski sempat tertinggal di kuarter pertama, Bulls berhasil membawa pulang kemenangan di United Center, Chicago, Illinois, berkat akurasi tembakan yang mencapai 50 persen (45/89).
Seth Curry Pertahankan Tren Apik Sixers atas Bulls
Philadelphia 76ers bekuk Chicago Bulls 103-98, Rabu, 3 November 2021, waktu setempat. Tembakan Seth Curry di sisa 10 detik gim jadi tembakan masuk terakhir di gim ini. Setelahnya, Joel Embiid melakukan blok luar biasa untuk menghentikan upaya DeMar DeRozan mengejar dan berujung pada kemenangan Sixers.