3 years ago
Chicago Bulls tampaknya tahu betul skuat seperti apa yang ingin mereka bentuk untuk musim depan. Setelah mendaratkan Lonzo Ball dan Alex Caruso di hari pertama bursa pemain bebas, kini mereka juga menemukan kata sepakat dengan DeMar DeRozan. Kabar ini disampaikan oleh ESPN.
3 years ago
Bursa pemain bebas NBA (free agency) resmi dibuka. Tak menunggu lama, The Athletic langsung datang dengan kabar kesepakatan antara Lonzo Ball dengan Chicago Bulls. Keduanya sepakat dengan nilai kontrak AS$85 juta untuk empat tahun. Kabar ini mereka dapatkan langsung dari CEO agensi pemain Klutch Sports, Rich Paul, yang menangani Lonzo.
3 years ago
Amerika Serikat bangkit dari kekalahan atas Prancis dengan menghancurkan Iran 120-66, Rabu, 28 Juli 2021. Akurasi tripoin yang cukup bagus sejak tepis mula membawa Amerika Serikat sama sekali tak terbendung oleh Iran.
3 years ago
Kabar tidak baik kembali menghampiri persiapan tim nasional (timnas) Amerika Serikat untuk Olimpiade. Dilansir The Athletic, salah satu pemain Amerika Serikat, Zach LaVine, harus masuk ruang karantina protokol kesehatan virus korona. Kepastian ini membuat Zach tidak berangkat bersama tim bertolak ke Tokyo pada hari Senin, 19 Juli 2021, waktu setempat.
3 years ago
Timnas Amerika Serikat mengalahkan Argentina dengan skor 108-80, pada laga uji coba internasional jelang Olimpiade Tokyo, Selasa malam, waktu Las Vegas. Ini menjadi kemenangan pertama Amerika Serikat di laga uji coba. Sebelumnya mereka kalah dari Nigeria dan Australia.
3 years ago
Roster Timnas Amerika Serikat untuk Olimpiade Tokyo 2021 akhirnya dirilis. Ada 12 bintang NBA yang tengah bersinar masuk dalam roster tersebut. Kali ini Amerika Serikat tidak akan main-main. Mereka mengincar medali emas ke-16 di cabang olahraga bola basket.
3 years ago
Chicago Bulls jumpa Atlanta Hawks, Jumat, 9 April 2021, waktu setempat. Bertindak sebagai tamu di State Farm Arena, Atlanta, Georgia, Amerika Serikat, Bulls sempat mencatatkan keunggulan 13 poin. Keunggulan di paruh pertama ini tak lepas dari performa trengginas Zach LaVine. Sayangnya, di paruh kedua, Hawks yang lebih padu mengejar ketinggalan dan berbalik menang 120-108.