3 years ago
Utah Jazz mengalahkan Memphis Grizzlies 126-110 untuk memenangkan seri best-of-seven di Playoff NBA 2021 putaran pertam (4-1). Hasil ini sekaligus membawa Jazz melaju ke Semifinal Wilayah Barat. Ini pertama kalinya Jazz menang di putaran pertama sejak 2018. Jazz juga jadi tim pertama yang lolos semifinal Wilayah Barat tahun ini.
3 years ago
Phoenix Suns menghancurkan Los Angeles Lakers, 115-85, di gim kelima untuk memimpin 3-2 di seri best-of-seven. Suns sempat mencetak keunggulan 36 poin di kuarter ketiga. Sementara LeBron James tak mampu menyelamatkan Lakers dari pembantaian ini.
3 years ago
Damian Lillard menampilkan permainan yang luar biasa ketika bertanding di gim kelima melawan Denver Nuggets, Selasa malam, waktu setempat. Tapi penampilan tersebut gagal menyelamatkan Portland Trail Blazers dari kekalahan. Nuggets menang 147-140 setelah melewati dua kali babak tambahan waktu (2OT). Kini Nuggets unggul 3-2 dari Trail Blazers.
3 years ago
Rupanya Chris Paul belum menyerah, meski mengalami cedera bahu. Justru CP3 mampu mencetak 18 poin dan 9 asis untuk kemenangan Phoenix Suns, 100-92, atas Los Angeles Lakers di Staples Center, Minggu malam, waktu setempat. Kemenangan tersebut membuat Suns menyamakan kedudukan menjadi 2-2 di playoff putaran pertama Wilayah Barat.
3 years ago
Denver Nuggets kalahkan Los Angeles Clippers 110-104 di Staples Center, Sabtu, 1 Mei 2021, waktu setempat. Sengit sepanjang gim, keunggulan 11 poin Nuggets di sisa empat menit pertandingan sempat terpangkas jadi hanya tiga poin. Beruntungnya, Nuggets punya Nikola Jokic yang mencetak poin dan asis untuk enam poin beruntun yang mengunci kemenangan Nuggets.
3 years ago
Starter NBA All-Star diumumkan awal pekan ini. Seperti biasanya, pasti ada perdebatan soal komposisi pemain. Namun yang paling hangat adalah perdebatan antara Luka Doncic dan Damian Lillard, di Wilayah Barat, atau Tim LeBron.
3 years ago
NBA bisa dibilang salah satu liga paling menarik di dunia lantaran persaingan yang cukup seru antartim. Dominasi secara keseluruhan memang dipegang oleh Los Angeles Lakers dan Boston Celtics yang sama-sama memiliki 17 gelar juara sepanjang sejarah organisasi mereka. Namun, jika kita tarik mundur dalam 20 tahun terakhir, dominasi mulai luntur di NBA.