031224
Lima Tiket Tersisa ke Perempat Final NBA Cup 2024
NBA Cup 2024 memasuki pertandingan terakhir fase penyisihan grup. Besok ada 11 pertandingan. Hasil pertandingan itu akan menentukan lima tim yang akan lolos ke babak perempat final.
Jaylen Brown Beri Pujian untuk Pemain Muda Celtics
Boston Celtics meraih tujuh kekalahan beruntun dengan mengalahkan Miami Heat 108-89. Kemenangan itu dicapai saat empat pemain Celtics mengalami cedera. Pemain muda pun unjuk gigi. Penampilan mereka mendapat pujian dari Jaylen Brown.
Tanggapan JJ Redick Dengan Penurunan Performa LeBron James
Pada Senin malam (2/12) waktu Amerika Serikat, Los Angeles Lakers berhadapan dengan Timberwolves di Target Center di Minnesota. Lakers kalah telak dengan skor 109-80. LeBron James mengalami malam yang sangat berat, mengakhiri pertandingan dengan 10 poin, 8 rebound, dan 4 asis dengan akurasi tembakan 4/16 dari lapangan dan 0/4 dari jarak tiga poin dalam 31 menit waktu bermain.
Paige Bueckers Jadi Pemain NIL Pertama yang Punya Sepatu Nike PE
Bintang UConn Paige Bueckers terus membuat sejarah. Pada hari Senin, Nike menunjuk Bueckers sebagai nama, gambar, dan rupa atlet pertama yang akan mendesain dan meluncurkan sepatu edisi pemain (Player Edition), dan merek tersebut akan memperkenalkan Nike GT Hustle 3 karya Bueckers.
Pertahanan Solid Wolves Buat Lakers Tak Berdaya
Dalam penampilan yang mendominasi, Minnesota Timberwolves menegaskan kehebatan mereka dengan kemenangan meyakinkan 109-80 atas Los Angeles Lakers pada Senin malam (2/12) waktu Amerika Serikat di Target Center di Minneapolis. Julius Randle memimpin dengan 18 poin, sementara Rudy Gobert memamerkan bakatnya dengan 17 poin dan 12 rebound, membantu Wolves meraih kemenangan yang sangat dibutuhkan.
Josh Giddey Tripel-dobel, Bantu Bulls Kalahkan Nets
Josh Giddey mengumpulkan 20 poin, 13 rebound, dan 11 asis saat memimpin tuan rumah Chicago Bulls meraih kemenangan 128-102 atas Brooklyn Nets pada Senin malam (2/12) waktu Amerika Serikat. Tripel-dobel tersebut merupakan yang pertama bagi Giddey pada musim ini. Giddey telah mencetak 12 tripel-dobel sepanjang kariernya di NBA.
Cedera Stephen Curry Bisa Berbahaya Bagi Warriors
Steph Curry tengah berjuang melawan cedera lutut. Sementara Golden State Warriors terjun bebas setelah awal musim yang panas. Mereka sudah kalah empat kali berturut-turut, meski Curry sudah kembali bermain. Tetapi pembatasan menit bermain Curry di laga melawan Phoenix Suns membuat banyak spekulasi tentang kondisi bintang utama Warriors tersebut. Bahkan ada yang bilang bahwa cedera ini bisa berbahaya bagi Warriors.