khris middleton
Mempertanyakan Keputusan Mike Budenholzer di Playoff 2021
Milwaukee Bucks berkembang menjadi tim yang menakutkan semenjak Mike Budenholzer memegang kendali sebagai kepala pelatih. Sayangnya, ketangguhan Bucks hanya ter...
Kevin Durant Menggila di Gim 5
Luar biasa. Rasanya tidak ada lagi kata-kata yang bisa menggambarkan penampilan Kevin Durant pada Gim 5 Semifinal Wilayah Timur, di Barclays Center, Selasa malam, waktu Amerika Serikat. Durant mengamuk, mencetak tripel-dobel, rekor NBA, sekaligus membawa Brooklyn Nets menang 114-108 atas Milwaukee Bucks. Padahal Nets tertinggal 17 poin di kuarter ketiga.
Benarkah P.J. Tucker adalah Penakluk Kevin Durant?
Brooklyn Nets bertekuk lutut di dua gim beruntun atas Milwaukee Bucks. Kekalahan tersebut membuat skor kedua tim kini imbang (2-2). Kedua tim sama-sama menyapu bersih jatah dua gim kandang perdana mereka. Dua kekalahan Nets pun terjadi dengan kondisi yang sepenuhnya berbeda. Jika di gim pertama, penentuan pemenang harus sampai detik terakhir. Di gim 4 tadi pagi, Nets sudah menyerah di sisa lima menit pertandingan.
Kyrie Irving Cedera Engkel, Bucks Samakan Kedudukan
Milwaukee Bucks kembali menang atas Brooklyn Nets di Fiserv Forum kali ini dengan skor 107-96, Minggu, 13 Juni 2021, waktu setempat. Hasil ini membuat kedudukan tim sekarang seimbang (2-2) dan duel ini setidaknya akan berlangsung hingga enam gim.
Khris Middleton dan Giannis Antetokounmpo Selamatkan Bucks dari Pembantaian Nets
Khris Middleton dan Giannis Antetokounmpo berperan besar saat Milwaukee Bucks memetik kemenangan 86-83 dari Brooklyn Nets, dalam lanjutan Semifinal NBA Wilayah Timur, di Fiserv Forum, Kamis malam, waktu setempat. Lewat kemenangan tersebut, Bucks selamat dari pembantaian Nets. Mereka memperkecil kedudukan jadi 1-2 di seri best-of-seven.
Nets Bikin Bucks Tak Berkutik di Gim 2
Nets unggul 2-0 atas Milwaukee Bucks di semifinal Wilayah Timur, menang mutlak 125-86, di Barclays Center pada Senin malam waktu setempat. Nets mampu memainkan serangan dahsyat, dan menampilkan strategi bertahan yang baik. Meski Nets di gim tersebut tidak diperkuat James Harden yang menderita cedera hamstring.
Bucks Sapu Bersih Heat
Milwaukee Bucks sapu bersih Miami Heat usai menang di gim 4 dengan skor 120-105, Sabtu, 29 Mei 2021, waktu setempat. Heat menutup paruh pertama dalam posisi unggul. Namun, Bucks membuka kuarter tiga dengan torehan 24-4 yang membuat keunggulan Heat musnah begitu saja. Keunggulan ini terus terjaga hingga akhir laga.