270923
Pemain Veteran Rodney McGruder Merapat ke Warriors
Setelah memberikan kontrak dua arah (two-way contract) untuk Usman Garuba, Golden State Warriors disebut mendatangkan pemain veteran bernama Rodney McGruder. Pemain berusia 32 tahun tersebut akan dicoba dalam kamp pelatihan Warriors. Sebelum diputuskan tentang kontrak yang akan diberikan. 
Empat Tim Tertarik Pada Tyler Herro
Empat tim NBA dikabarkan tertarik merekrut Tyler Herro dari Miami Heat. Artinya, empat tim tersebut berpeluang menjadi tim ketiga, yang dilibatkan dalam transaksi antara Portland Trail Blazers dan Miami Heat. Empat tim tersebut adalah Utah Jazz, Chicago Bulls, Charlotte Hornets, dan Brooklyn Nets.