Musim 2020 – 2021 tampaknya akan menjadi musim penuh sejarah untuk Brooklyn Nets. Senin, 1 Maret 2021, waktu setempat, Nets berhasil mencatatkan rekor baru dalam kemenangan 124-113 atas San Antonio Spurs di AT&T Center, San Antonio, Texas, Amerika Serikat. Pertandingan yang harus melalui babak tambahan waktu tersebut bahkan membuat dua rekor baru dalam buku sejarah Nets.

Pertama, ini adalah kemenangan perdana Nets di kandang Spurs dalam 18 tahun terakhir. Kemenangan sebelum hari ini terjadi di gim kedua final NBA 2003. Namun, jika melihat musim reguler saja, maka ini adalah kemenangan perdana Nets dalam lebih dari 19 tahun. Terakhir kali Nets menang di kandang Spurs pada musim reguler tercatat di 22 Januari 2002.

Rekor kedua datang dari James Harden. Tampil selama 44 menit, Harden mencetak tripel-dobel 30 poin, 14 rebound, 15 asis, dan 2 steal. Ia jadi pemain Nets pertama yang mencetak tripel-dobel dengan setidaknya 30poin, 10 rebound, dan 15 asis. Tak hanya komplet secara statistik, Harden juga masih mempertahankan efisiensi serangannya dengan akurasi mencapai 52 persen (12/23).

Kyrie Irving yang secara akurasi tidak cukup apik hari ini (9/24) berada di belakang Hardeng dengan 27 poin, 6 rebound, dan 7 asis, Bruce Brown yang mengisi kekosongan Kevin Durant terus tampil apik. Kali ini ia mencteak 23 poin dan 2 steal selama 34 menit. Pemain tahun kedua, Nic Claxton, melengkapi daftar dengan 17 poin dan 3 blok selama 17 menit.

Hasil ini membawa Nets kembali ke jalur kemenangan pascakalah dari Dallas Mavericks di gim sebelumnya. Nets masih membayangi Philadelphia 76ers di klasemen sementara Wilayah Timur. Keduanya sama-sama mengoleksi 23 kemenangan, namun Sixers baru kalah 12 kali sedangkan Nets sudah kalah 13 kali. Bagi Spurs sendiri, kekalahan ini jadi yang kedua dalam tiga gim terakhir. Pun demikian, Spurs belum beranjak dari peringkat lima klasemen sementara Wilayah Barat dengan 17 kemenangan dari 30 laga.

Nets masih akan menjadi tim tamu di gim selanjutnya dengan menyambangi kandang Houston Rockets. Ini akan jadi kali pertama Harden kembali ke Houston sejak pertukarannya ke Nets. Gim akan dimainkan lusa, waktu setempat. Spurs sendiri akan kembali bermain esok hari dengan menjamu tim panas asal Wilayah Timur lainnya, New York Knicks. (DRMK)

Foto: NBA 

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics