Sacramento Kings berhasil memutus rekor buruk dua kekalahan beruntun. Ini setelah Kings menaklukkan Chicago Bulls dengan skor 128-124 di Golden 1 Center, Rabu malam, waktu setempat. Kings tampil pincang setelah De'Aaron Fox keluar dari arena pertandingan karena cedera hamstring. Tetapi ada Tyrese Haliburton yang mampu menggantikan peran Fox dengan baik.

Harus diakui bahwa pemain baru Tyrese Haliburton dan Buddy Hield bukanlah pemain sembarangan. Mental bertanding mereka luar biasa, seperti terlihat di laga ini. Fox mengalami cedera hamstring setelah mencetak tiga poin dan satu assist selama lima menit di lapangan. Fox dibawa ke ruang ganti dan tidak kembali sampai pertandingan usai. Ini merupakan bagian dari tindakan pencegahan, karena Fox pernah mengalami cedera pergelangan kaki yang parah di masa lalu.

Sebagai gantinya, Tyrese Haliburton memainkan peran sebagai point guard utama. Dia berhasil menjaga Kings tetap memimpin laga hingga di pertengahan kuarter keempat. Bulls memang sangat berbahaya di kuarter keempat. Sebab, pada pertandingan sebelumnya, Bulls hanya butuh waktu lima menit untuk membalikkan keadaan dan menang melawan Portland Trail Blazers. Tetapi Kings tampaknya sudah mengantisipasi hal tersebut.

Hingga sisa waktu satu menit, Bulls masih mengancam Kings, yang hanya unggul satu poin (120-119). Setelah Zach LaVine gagal mencetak tripoin, bola jatuh ke tangan Hield. Kali ini Hield melihat lubang dari penjagaan Garrett Temple. Hield tanpa ragu-ragu langsung melepaskan tembakan tiga angka, dan bola tersebut masuk bersamaan bunyi peluit wasit. Temple sempat menyentuh tangan Hield sebelum bola terlepas. Fourth point play dari Hield membuat Kings unggul 124-119. Inilah yang menjadi momentum kebangkitan Kings. Di sisa 12 detik, Haliburton menambahkan tiga poin. Lalu Nemanja Bjelica menutup perlawanan Bulls dengan memasukkan satu free throw.

Buddy Hield layak mendapatkan pujian meski di laga ini hanya mencetak 10 poin saja. Tetapi dia membuat momentum kemenangan untuk timnya. Sementara, tiga pemain inti lainya bermain bagus. Richaun Holmes mencetak 24 poin. Marvin Bagley III mencatatkan 21 poin dan 12 rebound, lalu Harrison Barnes membuat 20 poin. Tetapi pujian juga patut diberlikan kepada Tyrese Haliburton. Cedera Fox juga membawa berkah bagi. Pemain yang disebut-sebut sebagai calon Rookie of the Year tersebut bisa tampil 34 menit dengan menyumbang 17 poin, tujuh rebound, dan enam assist. Dia menjadi pemain debutan Kings yang mampu mencetak lebih dari 15 poin, lima rebound, dan tiga assist setelah DeMarcus Cousins di tahun 2011. Dari bangku cadangan, Glenn Robinson III dan Nemanja Bjelica masing-masing mencetak 14 poin dan 12 poin.

Kings berhasil memutus rekor buruk dua kekalahan beruntun. Tapi boleh jadi ini merupakan tuah dari Golden 1 Center. Karena Kings menang tiga kali dari empat laga kandang. Termasuk pertandingan melawan Bulls hari ini.

Dari sisi Bulls, dua pemain andalannya tampil bagus. Coby White mencetak 36 poin, dan Zach LaVine menambahkan 32 poin. Sayangnya, Otto Porter Jr. tidak bermain seperti di pertandingan sebelumnya. Selain itu, Garrett Temple juga tidak menunjukkan dominasi di paint area. Dalam 33 menit, Temple hanya mencetak 11 poin dan mengumpulkan dua rebound saja.

Selanjutnya, Kings akan berhadapan dengan Toronto Raptors, pada hari Jumat, waktu setempat. Raptors adalah tim yang baru menang satu dari tujuh pertandingan. (tor)

Foto: timesunion.com

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya