Kepindahan Russell Westbrook ke Washington Wizards ditanggapi beragam oleh publik dengan melihat dari berbagai sudut pandang. Bergabung kembali dengan Scott Brooks mungkin bisa membuat Westbrook bermain menjadi sosok yang kembali lebih baik lagi, seperti masa-masa kejayaan mereka berdua di Oklahoma City Thunder lalu.

Ada pula yang beranggapan bahwa Westbrook justru bisa jadi bumerang untuk Wizards yang diisi pemain-pemain muda. Gaya bermain Westbrook yang cukup mendominasi bola dan memiliki keterbatasan di tembakan jarak jauh menjadi dua hal utama yang ditakutkan para penikmat NBA dari kesepakatan ini.

(Baca juga: Menilai Signifikansi Pertukaran Westbrook dan Wall untuk Masing-masing Tim)

Namun, hal menarik diungkapkan oleh Westbrook dalam sesi jumpa wartawan virtual terbaru. Dilansir oleh NBC Sports, Westbrook secara lantang menyebut bahwa ia  bukanlah sosok utama di tim ini. Ia menunjuk bintang Wizards lainnya, Bradley Beal, sebagai poros utama tim dan semua pemain harus mendukung Beal.

“Dalam perpindahan seperti ini, hal terpenting adalah bagaimana kita mempelajari satu sama lain,” buka Westbrook. Bradley (Beal) harus belajar memahami saya dan yang terpenting, saya harus belajar memahaminya karena ia dalam tren yang terus menanjak. Ia bisa meningkatkan level permainannya dan tugas saya adalah memastikan bahwa saya cukup membantunya serta membuat gim menjadi lebih mudah untuknya,” pungkas pemain yang menggunakan nomor punggung empat ini.

Ucapan Westbrook memang benar adanya. Beal adalah top skor kedua liga musim lalu, hanya kalah dari mantan rekan satu tim Westbrook, James Harden. Beal mencetak 30,5 poin, 4,2 rebound, 6,1 asis, dan 1,2 steal per gim dalam 57 laga. Beal menunjukkan paket kompletnya dengan akurasi tripoin di angka 35 persen dan akurasi tembakan dua angka 45 persen.

Meski kerap dicap sebagai pemain yang arogan dan disebut sulit diajak kerja sama, Westbrook menjawab cibiran tersebut dengan catatan dua digit asis per gim di empat dari lima musim terakhir. Musim lalu jadi rataan asis per gim terendah Westbrook dalam lima musim terakhir, itupun tetap di angka 7,0 asis per gim. (DRMK)

Foto: NBA

 

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya