Boston Celtics menjalani gim 5 final Wilayah Timur, Jumat, 25 September 2020, waktu setempat dengan bayang-bayang mengakhiri musim mereka. Tertinggal (3-1) dari Miami Heat, kekalahan di gim ini akan membuat mereka menutup musim. Namun sebaliknya, Celtics berhasil bertahan dari mimpi buruk tersebut setelah menutup gim dengan kemenangan 121-108.

Musim Celtics sebenarnya sempat terlihat akan berakhir setelah di dua kuarter pertama terus dalam posisi tertinggal. Heat bahkan sempat membuka jarak hingga 12 poin di paruh pertama ini. Namun, Celtics lantas bangkit di kuarter tiga. Pertahanan solid dan serangan yang tajam membuat Celtics seolah tampil seperti tim yang berbeda. Anak-anak asuh Brad Stevens total mencetak 41 poin di kuarter ini saja dan menahan Heat hanya membuat 25 poin. Celtics berbalik unggul dan tak pernah terkejar lagi oleh Heat.

Kunci kemenangan Celtics adalah akurasi tripoin dan offensive rebound. Celtics menorehkan akurasi tripoin 32 persen (12/38). Akurasi ini sebenarnya tak spesial, tapi mereka jauh lebih baik dari Heat yang hanya memasukkan 7 dari 36 percobaan mereka (19 persen). Di offensive rebound, Celtics unggul telak dengan 13 berbanding 6. Celtics membuat 15 poin dari 13 offensive rebound tersebut.

(Baca juga: Tyler Herro Tak Terhentikan, Heat Satu Langkah Lagi ke Final)

Jayson Tatum jadi bintang kemenangan ini dengan catatan dobel-dobel 31 poin, 10 rebound, dan 6 asis selama 43 menit. Tatum mencetak 17 dari keseluruhan poinnya di kuarter tiga saja. Tatum mendapatkan 14 percobaan tembakan gratis dan hanya gagal dua kali. Jaylen Brown menyusul dengan 28 poin dan 8 rebound. Brown cukup efektif dengan 12/23 tembakan (52 persen).

Daniel Theis menjalani gim terbaiknya selama seri ini dengan dobel-dobel 15 poin dan 13 rebound. Kemba Walker bermasalah dengan pelanggaran dan hanya turun bermain 28 menit. Namun, ia masih memberi sumbangsih 15 poin dan 7 asis. Marcus Smart menambahkan 12 poin, 8 rebound, 8 asis, dan 4 steal sedangkan Gordon Hayward yang memulai gim dari bangku cadangan membukukan 10 poin.

Serupa dengan Celtics enam pemain Heat mencetak dua digit poin. Goran Dragic jadi top skor dengan 23 poin, 4 rebound, dan 4 asis. Sayangnya, Dragic sudah fouled out di sisa empat menit gim. Duncan Robinson menyusul dengan 20 poin. Buruknya, hanya ada tiga poin dari Duncan yang tercipta di paruh kedua.

Jimmy Butler menambahkan 17 poin, 8 rebound, dan 8 asis. Jae Crowder mencetak 14 poin plus 6 rebound. Rentetan dobel-dobel Bam Adebayo berhenti di gim ini dengan hanya 13 poin, 8 rebound, dan 8 asis. Tyler Herro yang “meledak” di gim sebelumnya juga tampil sunyi dengan 14 poin selama 29 menit.

Hasil ini membuat kedudukan sekarang (3-2) untuk Heat. Gim 6 akan digelar lusa, waktu setempat. (DRMK)

Foto: NBA

 

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya