Celtics Nyaman Setelah Menang 2-0 dari Sixers

| Penulis : 

Boston Celtics sudah terlihat nyaman di playoff putaran pertama. Ini setelah mereka mencetak rekor pertandingan 2-0 atas Philadelphia 76ers, menyusul kemenangan 128-101 pada hari Rabu, 19 Agustus 2020 waktu setempat. Jayson Tatum sedang panas karena mampu mencetak 33 poin di gim ini.

Sixers mendominasi sejak awal, memimpin 21-9, lewat sembilan poin dari Joel Embiid dan tiga angka dari Josh Richardson dan Shake Milton. Sixers masih memimpin 25-11 dengan sisa waktu empat menit di kuarter pertama. Lalu setelah itu, Celtics mengambil alih permainan.

Tatum mampu mencetak 33 poin dalam 31 menit. Dia memasukkan 12 dari 20 percobaan tembakan, dan 8 dari 12 percobaan tripoin. Celtics total memasukkan 19 dari 43 percobaan tripoin. Ini menjadi rekor tertinggi bagi Celtics setelah tahun 2017 lalu, saat melawan Washington Wizards.

Tatum sendiri menjadi pemain termuda di Celtics yang mencetak 30 poin atau lebih di playoff. Dia juga menjadi pemain termuda di Celtics yang mencetak delapan tripoin di playoff.

Selain Tatum, Kemba Walker menambah 22 poin dan Jaylen Brown menyumbang 20 untuk Celtics. Kemudian, Marcus Smart menambahkan 10 poin dan Enes Kanter juga menambahkan 10 poin. Celtics hari ini tidak diperkuat Gordon Hayward karena cedera pergelangan kaki.

Sebaliknya, Joel Embiid memimpin semua pencetak poin dengan 34 poin dan 10 rebound untuk Sixers. Embiid memasukkan 11 dari 21 percobaan tembakan. Josh Richardson menyumbang 18 poin dan Shake Milton 14, sementara Tobias Harris menyumbang 13 poin dan 11 rebound.

Kemenangan tersebut membuat Celtics nyaman. Sebab, bila melihat dua gim sebelumnya, maka Celtics yakin bisa melewati babak pertama dengan cepat. Gim 3 antara Celtics dan Sixers dijadwalkan berlangsung pada hari Jumat, 21 Agustus 2020 waktu setempat. (tor)

Foto: NBA

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics