Jimmy Butler menunjukkan kapasitasnya sebagai bintang utama Miami Heat dalam kemenangan 113-101 atas Indiana Pacers, Selasa, 18 Agustus 2020, waktu setempat. Selama 37 menit di lapangan, Jimmy jadi top skor dengan 28 poin, 3 rebound, 4 asis, 2 steal, dan 2 blok yang membuktikan bahwa ia ada saat menyerang dan bertahan. Jimmy memasukkan 8/15 tembakan (53 persen) termasuk di dalamnya adalah dua tripoin sempurna dari dua percobaan di menit-menit akhir laga yang mengunci kemenangan Heat.

Menariknya, sejak Februari lalu, Jimmy sebenarnya hanya memasukkan satu kali tripoin. Bahkan, secara keseluruhan musim reguler, ia adalah pemain dengan akurasi tripoin ketiga terburuk di liga dengan 24 persen. Namun, di saat yang dibutuhkan, Jimmy muncul dengan tripoin yang mematikan.

Tak hanya mematikan saat menyerang, Jimmy yang sudah sangat dikenal dengan kemampuan bertahannya juga membuat T.J. Warren mati gaya. Pertempuran panas keduanya di musim reguler berlanjut di gim ini. Kali ini Jimmy dan Heat yang jadi pemenangnya.

Di belakang Jimmy, Goran Dragic yang jadi point guard utama mencetak 24 poin dan 6 rebound. Bam Adebayo menyusul dengan dobel-dobel 17 poin, 10 rebound, dan 6 asis. Ruki, Tyler Herro, tampil brilian dari bangku cadangan dengan 15 poin plus 4 asis hasil dari 5/9 tembakan (56 persen). Veteran, Andre Iguodala dapat menit bermain sampai 25 menit di gim ini.

Dari Pacers, Warren sebenarnya tampil normal-normal saja dengan 22 poin, 8 rebound, 3 asis, dan 4 steal dari 8/16 tembakan (50 persen). Sayangnya, satu dari dua turnover yang ia buat terjadi di menit-menit akhir dan akibat steal dari Jimmy. Malcolm Brogdon juga mencetak 22 poin yang ditmabah 10 asis untuk dobel-dobel. Justin Holiday 11 poin sedangkan Jakarr Sampson 10 poin. Keduanya memulai gim dari bangku cadangan.

Hasil ini membuat Heat unggul (1-0) atas Pacers. Di delapan penampilan terakhir mereka di playoff, jika Heat berhasil mendapatkan kemenangan di gim pertama, mereka selalu berhasil lanjut ke semifinal wilayah. Namun, sebelum jauh melangkah ke sana, Heat akan kembali jumpa Pacers lusa, waktu setempat. (DRMK)

Foto: NBA

 

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya