Pentingnya Pemain Cadangan di Lanjutan NBA

| Penulis : 

NBA secara resmi memang belum dimulai, tetapi suasana pertandingan sudah dirasakan pemain ketika uji coba sejak 22 Juli 2020 lalu. Perbedaan yang paling terasa adalah sepinya arena pertandingan tanpa penonton. Karenanya, kini peran pemain cadangan sangat penting. Mereka bisa memberikan energi tambahan bagi pemain di dalam lapangan.

Dion Waiters mencetak tripoin ketika Los Angeles Lakers bertanding melawan Washinton Wizards. Semua pemain yang duduk di bangku cadangan melompat dan berteriak "SAY CHEESE!".

Mungkin di Staples Center, markas Lakers, teriakan itu hanya bisa didengar oleh orang seperti Jack Nicholson yang duduk di kursi super mahal, di samping bangku cadangan. Tetapi kali ini, semua orang di arena bisa mendengar teriakan itu. Dan ternyata itu yang terjadi di laga uji coba beberapa hari terakhir. Energi pemain di bangku cadangan bisa membawa semangat tambahan bagi para pemain di lapangan.

"Ada banyak hal berbeda saat mereka berteriak," kata Waiters, yang dijuluki "Philly Cheese". "Tapi rasanya enak. Itu satu-satunya yang saya harapkan. Memang kami senang bermain disaksikan orang banyak. Tetapi ketika mereka tidak ada, lalu ada rekan-rekan satu tim yang mendukung kita. Itu solusi terbaik menurut saya."

NBA menjanjikan sesuatu yang berbeda saat liga resmi dimulai, 30 Juli 2020 nanti. NBA akan memasang musik yang menggelegar, lalu layar video setinggi lima meter akan mengelilingi tiga sisi lapangan. Ini untuk mendukung program NBA Together yang menghadirkan penonton virtual dengan Microsoft Teams.

Tetapi pemandu sorak terbaik bagi pemain tetap saja teriakan rekan-rekannya di bangku cadangan. Beberapa pelatih bahkan mendorong pemain cadangan untuk aktif ketika pertandingan berlangsung.

Baca Juga: NBA Gandeng Microsoft Untuk Membuat Tribun Virtual

"Saya mencoba memberi dorongan pada mereka untuk melakukan itu. Terkadang, pemain cadangan bisa menyalurkan energi positif untuk pemain inti," kata Brett Brown, kepala pelatih Philadelphia 76ers.

Bahkan Carmelo Anthony yang terkenal pendiam, bisa berubah drastis. Saat dirinya duduk di kuarter keempat pada laga Portland Trail Blazers bertemu Raptors, Anthony justru tetap berdiri bersandar pada layar LED dan berteriak mendukung rekan-rekannya.

Kepala pelatih LA Clippers Doc Rivers menyarankan agar para pemain cadangan tetap melakukan itu, bahkan di gim resmi nanti. Ini sebagai pengganti dorongan semangat penonton yang hilang dari arena pertandingan. Doc Rivers bahkan sangat menyukai bila pemain bangku cadangan berekspresi dengan liar.

"Saya hanya berpikir bahwa secara tidak langsung penggemar punya peran penting di pertandingan. Tetapi bangku cadangan tim yang baik, harusnya lebih hidup dan aktif. Mereka terkadang sangat liar, dan itu dibutuhkan oleh sebuah tim di pertandingan," kata Rivers. (tor)

Baca Juga: NBA Rilis Jadwal Lanjutan Musim 2019-2020

Foto: NBA

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics