Jika tidak ada pandemi virus corona, maka NBA kini sudah akan memasuki masa persiapan untuk semifinal wilayah. Seiring semakin meningginya tensi karena persaingan playoff, di sisi lainnya, NBA memulai persiapan mereka untuk NBA Draft 2020. Pada setiap gelarannya, NBA akan memberikan batas waktu awal untuk deklarasi ikut serta dalam NBA Draft. Pada tahun ini, batas waktu awal tersebut adalah 26 April 2020, waktu setempat.

Proses selanjutnya adalah gelara lotra NBA Draft untuk menentukan tiga pemilih pertama. Rencananya, lotre tahun ini akan digelar 19 Mei nanti. Setelahnya, tim-tim akan berhak melakikan NBA Draft Combine untuk melihat kemampuan para pemain lebih dekat lagi.

Di 15 Juni, atau 10 hari sebelum NBA Draft 2020, pemain boleh mengajukan pengunduran diri jika merasa tidak cukup percaya diri mengikuti NBA Draft. Penetapan 15 Juni adalah keputusan NBA, sementara NCAA biasanya menetapkan waktu pengunduran diri lebih cepat guna mengembalikan pemain ke kampus mereka.

Kami sudah sering mengabarkan beberapa nama prospek cerah NBA yang mendeklarasikan dirinya ke NBA Draft 2020. Mulai dari James Wiseman yang mengumumkan paling awal hingga nama-nama lain seperti Obi Toppin, Cassius Winston, Cole Anthony, Anthony Edwards, hingga nama-nama asal Eropa. Secara keseluruhan, ada 205 nama yang ada dalam daftar untuk memperebutkan 60 slot pilihan di NBA Draft 2020 nanti. Berikut kami berikan seluruh nama yang masuk di batas waktu awal NBA Draft 2020. (DRMK)

Keterangan: 

Freshman: Pemain tahun pertama kampus

Sophomore: Pemain tahun kedua kampus

Junior: Pemain tahun ketiga kampus

Senior: Pemain tahun keempat kampus

Post Graduate: Pemain yang tidak bermain di level kampus tapi sudah lulus SMA setidaknya satu tahun lalu (2019)

DOB: Date of Birth atau tanggal lahir. Jadi pemain-pemain asal Eropa tersebut telah memenuhi batas umur mengikuti NBA Draft

*LaMelo Ball dan R.J. Hampton tidak masuk di tabel ini. Keduanya tercatat sebagai pemain asal Amerika Serikat yang bermain di liga profesional luar. Status mereka adalah "profesional," dan tetap masuk di daftar nama batas waktu awal. 

Tabel: Yahoo Sports

Foto: NBA

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Duo Booker dan Durant Beri Kekalahan Keempat Bagi Warriors
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya