Bob Marley pernah mengatakan, satu hal yang bagus soal musik adalah ketika musik menyentuh kita, kita tidak merasakan sakit (one good thing about music, when it hits ya, you feel no pain). Ia mengatakan itu dalam lagunya berjudul Trench Town Rock pada sekitar 1971.
Sejauh ini, musik memang memiliki peran penting dalam kehidupan manusia. Musik ada di mana-mana; dalam acara hiburan maupun ritual-ritual seperti upacara bendera, bahkan kehidupan sehari-hari yang biasa. Ia punya fungsi beragam, termasuk untuk menenangkan diri.
Sue Shellenbarger dalam artikelnya di The Wall Street Journal menulis, mendengarkan musik adalah salah satu cara yang bisa digunakan orang tua untuk memberi contoh keterampilan menenangkan diri pada anaknya. Dalam penelitian lain, dr. Samuel Halim mengatakan, musik dapat bertindak tidak hanya sebagai sumber suara menyenangkan yang memberikan perasaan menyenangkan pula, tetapi juga sumber penyembuhan. Maka, tidak heran kalau musik bagi beberapa orang—sekali lagi—menjadi bagian penting dalam hidupnya. Tidak terkecuali para atlet bola basket. Banyak dari mereka sebelum bertanding senang mendengarkan musik dulu.
***
Starting 5 kembali! Kali ini hadir bersama lima lagu favorit Nikita Josephine. Pemain asal Jawa Barat, yang kini berkuliah di Universitas Surabaya, itu menyumbang lagu-lagu favoritnya untuk menemani kita #dirumahaja.
Sweatpants-Lauv
Sudah dengar lagu baru Lauv berjudul Sweatpants? Musisi asal Amerika Serikat itu merilisnya pada Maret 2020 ini. Ia menulisnya bersama Johnny Simpson.
Sweatpants masuk ke dalam album pertama Lauv berjudul How I’m Feeling. Album itu memiliki setidaknya 21 lagu. Lauv sebenarnya hendak tur ke Asia pada musim panas 2020 untuk mengenalkan album barunya.
You & Me-James TW
James TW adalah musisi asal Inggris. Lagunya berjudul When You Love Someone sempat naik daun. Ia naik ke peringkat 28 dalam daftar Billboard Adult Pop Songs.
Pada 2019, James TW merilis You & Me. Lagu itu merupakan lagu yang datang tiba-tiba. James TW menciptakannya saat bermain piano di rumahnya. Ia mericau sampai mendapat lirik untuk You & Me. Lagu itu kini menjadi salah satu favorit Nikita.
Tattoo-Jordin Sparks
Tattoo merupakan salah satu lagu milik Jordin Spartks dalam album berjudul Jordin Sparks. Lagu itu merupakan lagu kedua. Rilis pada Agustus 2007 silam.
Tattoo menuai sukses di Amerika Serikat. Ia naik ke peringkat delapan dalam daftar Billboard Hot 100. Menjadi lagu pertama Sparks yang masuk ke 10 besar.
Best Friend-Rex Orange County
Best Friend adalah lagu tentang cinta tak berbalas dari Rex Orange County. Sang tokoh utama jatuh cinta pada seorang gadis. Seharusnya ia bisa hidup bahagia bersama, tetapi cintanya bertepuk sebelah tangan. Untungnya, ,ereka tetap rukun dan memilih berteman saja.
Best Friend adalah eksplorasi seluk-beluk cinta, perasaan kehilangan, dan kehangatan nostalgia dengan pengetahuan bahwa akhir romansa bukanlah akhir dari mengenal seseorang yang kita cintai. Maknanya dalam.
Bitter of Love-Ardhito Pramono
Ardhito Pramono semakin naik daun begitu main di film Nanti Kita Cerita tentang Hari Ini (NKCTHI). Namun, lagunya, Bitterlove sudah lebih dulu menggaung di belantika musik Indonesia. Lagu itu menjadi salah satu penanda awal karier seorang Ardhito.
Bitterlove juga menjadi original soundtrack dari mini seri web berjudul Bittersweet pada 2016. Mini seri tersebut dibintangi Abel Chantika dan Ardhito sendiri.
Foto: Alexander Anggriawan