GMC Cirebon sukses menjuarai turnamen pramusim di Pekanbaru, 12-18 Januari lalu. Kini mereka pamer kekuatan pada laga pertamanya di musim reguler Piala Srikandi. GMC mengalahkan Tanago Friesian Jakarta dengan skor 69-52, Senin, 3 Februari 2020.

Roster GMC sudah lengkap. Kali ini mereka tampil dengan kekuatan penuh. Pemain intinya adalah Anjelin Simanjuntak, Christie Apriyani Rumambi, Faizatus Shoimah, Adeliade Callista Wonsohardjo, dan Dara Tahirah. Mereka juga masih punya Deniece Gunarto dan Isabelle Suryaman di bangku cadangan.

GMC langsung melesat 26-17 di kuarter pertama. Hingga akhir laga, Tanago tidak bisa mendekati GMC. GMC mencetak 26 poin dari area kunci, dan mengumpulkan 42 bola pantul. Mereka memanfaatkan 25 turnover yang dibuat Tanago menjadi 21 poin.

Adeliade Wongsohardjo mencetak 13 poin untuk GMC, lalu Christie Rumambi menambahkan 12 poin. Di tim Tanago, Fransisca Walandouw menghasilkan 18 poin, dan Leonita Angela menyumbang 12 poin.

GMC dijadwalkan bertanding melawan Scorpio Jakarta, esok, 4 Februari 2020. Sedangkan Tanago bertemu Flying Wheel Makassar. (tor)

Foto: Alexander Anggriawan

Populer

Charles Barkley Tak Setuju Jika Pemain NBA Dikirim ke Olimpiade
Orlando Magic Jadi Salah Satu Tim dengan Kondisi Finansial Terbaik Musim Depan
Puma Speedcat, Sepatu Balap Retro yang Kembali Tenar
Sasha Vezenko Kembali ke Olympiacos Karena Tak Nyaman di NBA
Derek Fisher: NBA Modern Sama dengan WWE
Nike Lakukan Tes Pasar untuk Jordan Poole dengan Nike GT Cut 3 PE
Ekspansi NBA Ditunda Sampai Boston Celtics Terjual
ESPN Incar Shams Charania atau Chris Haynes untuk Ganti Adrian Wojnarowski
Kisah JoJo dan RiRi yang Kandas Karena Bukan Pemain All-Star
Sisi Romantis LeBron James Keluar Saat Ulang Tahun Istrinya