Anthony Davis dan Kabar Cederanya

| Penulis : 

Anthony Davis belum bisa tampil karena cedera. Namun, kondisinya membaik. Ia bahkan sudah mencoba untuk latihan ringan tanpa kontak.

Sebelumnya, senter-forwarda Los Angeles Lakers tersebut mengalami luka memar pada gluteus maximus. Ia absen sejak minggu lalu. Telah kehilangan empat pertandingan.

Davis juga sempat melakukan pemeriksaan. Hasilnya negatif. Ia tidak mengalami cedera yang lebih serius. Davis merasa lega.

“Saya berangsur pulih. Lebih baik setiap harinya,” kata Davis, per Mike Trudell, reporter Lakers.

Menurut Davis, dirinya akan kembali sesuai kepulihan cederanya. Ia menantikan itu. Lakers juga akan membutuhkannya.

Di sisi lain, Davis senang karena Lakers belakangan ini tetap bermain baik tanpanya. Ia menilai pemain-pemain yang jarang mendapat kesempatan bisa melangkah lebih jauh. Troy Daniels, Jared Dudley, dan Quinn Cook menampilkan permainan yang bagus.

Sayangnya, Lakers tidak berkutik saat menghadapi Orlando Magic di Staples Center, Los Angeles, California, Amerika Serikat, Rabu, 15 Januari 2020 waktu setempat. Mereka kalah tipis 118-119.

Dengan hasil itu, Lakers berarti telah mengantungi rekor menang-kalah 3-1 sejak absennya Davis. Setelah ini, mereka akan menghadapi Houston Rockets. Pertandingan berlangsung tiga hari lagi. Davis belum tentu tampil.

Kendati demikian, Kepala Pelatih Frank Vogel berencana untuk melibatkan Davis dalam latihan lusa. Ia ingin melihat kondisi pemainnya sebelum terbang ke Houston. Seandainya lancar dan memungkinkan, Davis bisa saja bermain nanti. (GNP)

Foto: NBA

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics