Cedera-cedera Pemain Garuda Bandung Seusai Seri 4 IBL 2016

| Penulis : 

Menjajaki dua seri terakhir IBL 2016 yakni Bandung dan Surabaya, komposisi Garuda Bandung akan berbeda. Bagaimana tidak, dalam tiga seri terakhir, Garuda ditinggal oleh beberapa punggawa penting lantaran cedera.

Sebut Saja Lutfianes Gunawan, forward anyar eks Satya Wacana Salatiga ini harus menepi sampai (mungkin) Seri 5 Bandung karena menderita cedera MCL (Medial Collateral Ligament) sejak seri kedua di Malang.

Fredy juga harus naik meja operasi karena mengalami retak pada kakinya dan konon kabarnya baru bisa bermain kembali paling cepat di Seri 6 Surabaya.

Dan kabar yang paling baru datang dari Sigit Harun Nurman. Mantan pemain M88 Aspac Jakarta dan CLS Knights Surabaya ini kabarnya menderita cedera ACL (Anterior Cruciate Ligament). Sigit dipapah keluar lapangan ketika bersua Aspac Kamis lalu di lanjutan Seri 4 Semarang.

Kepastian ini didapat dari manajer Garuda Putu Krisna Yutatama yang dihubungi melalui pesan telepon.

"Sigit kemungkinan besar menderita ACL (cedera lutut) tapi kami masih menunggu hasil MRI (Magnetic Resonance Imaging). Besar kemungkinan dia bakal menepi sampai musim berakhir," jelasnya.

Daniel Timothy Wenas yang kondisinya sempat mengkhawatirkan sejauh ini masih cukup aman kondisinya walaupun tidak dalam 100% fit.

Foto Dokumentasi IBL

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya