Partai kedua hari Natal, Rabu, 25 Desember 2019, waktu setempat, menghadirkan pertemuan dua tim unggulan Wilayah Timur, Philadelphia 76ers dan Milwaukee Bucks. Bertindak sebagai tuan rumah di Wells Fargo Center, Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat, Sixers tak mau memberi kado Natal yang buruk untuk penggemarnya. Dominan sejak awal, Sixers tak sekalipun tertinggal selepas kuarter pertama dan menutup gim dengan kemenangan 121-109. Â
Kunci dominasi Sixers di gim ini bisa dibilang adalah keberhasilan mereka menghentikan bintang Bucks yang sekaligus MVP NBA musim lalu, Giannis Antetokounmpo. Meski tetap mencatatkan dobel-dobel dengan 18 poin, 14 rebound, dan 7 asis selama 30 menit, Giannis mengalami malam yang sulit. Ia hanya memasukkan 8/27 tembakan dan membuat tiga dari 10 turnover yang dibuat Bucks hari ini.
Selain tahu betul cara bertahan yang tepat melawan Giannis, Sixers juga unggul lantaran lima pemain utama dan satu pemain cadangan mereka tampil solid saat menyerang dengan masin-masing mengemas dua digit poin. Top skor gim ini adalah Joel Embiid yang membukukan dobel-dobel 31 poin, 11 rebound, 3 asis, dan 2 blok hanya selama 28 menit di lapangan. Joel memasukkan 11/21 tembakan dan sempurna 6/6 dari tembakan gratis.
Di sisi lain, 23 dari keseluruhan poin Joel tercipta di paruh pertama saja. Hal itu membuat Sixers leluasa membukan keunggulan hingga menang. Catatan poin tersebut juga menempatkan Joel sebagai pemain Sixers dengan poin terbanyak di satu paruh waktu (baik pertama atau kedua) sepanjang sejarah tim.
Di luar Joel, dua pemain utama SIxers lainnya juga menyentuh dobel-dobel. Keduanya adalah Al Horford dan Ben Simmons. Al mengemas 11 poin, 10 rebound, dan 5 asis sementara Ben menambahkan 15 poin, 7 rebound, dan 14 asis. Tobias Harris menyusul Joel dengan 22 poin, Josh Richardson 18 poin, 5 rebound, dan 4 asis, sedangkan Furkan Korkmaz menutup daftar dengan 16 poin dari bangku cadangan.
Hasil ini membawa Sixers belum tersentuh kekalahan dalam tiga gim terakhir mereka. Anak-anak asuh Brett Brown duduk di peringkat empat klasemen sementara Wilayah Timur dengan 23 kemenangan dan 10 kekalahan. Sementara bagi Bucks, kekalahan ini jadi kekalahan kedua dalam 10 gim terakhir. Pun begitu, tim asuhan Mike Budenholzer masih kokoh di puncak klasemen sementara Wilayah Timur dengan rekor menang-kalah (27-5).
Bucks akan melanjutkan perjalanan tandang mereka dengan bertamu ke Atlanta Hawks, lusa, waktu setempat. Sixers pun demikian, mereka akan memulai rangkaian empat gim tandang dengan mengunjungi Orlando Magic, di hari yang sama. (DRMK)
Foto: NBA
Â