Luka Doncic berubah menjadi Luka Magic dalam lanjutan laga NBA Dallas Mavericks melawan San Antonio Spurs, Senin, 18 November 2019, waktu setempat. Luka memimpin Mavericks mendominasi Spurs dengan unggul sejak kuarter pertama dalam laga yang digelar di American Airlines Center, Dallas, Texas, Amerika Serikat. Keunggulan tersebut berujung pada kemenangan 117-110 Mavericks di akhir gim.

Bermain selama 35 menit, Luka mencetak tripel-dobel spesial dengan 42 poin, 11 rebound, dan 12 asis dari 14/27 tembakan. Catatan poin tersebut merupakan yang tertinggi dalam satu gim sepanjang karier Luka yang baru dimulai musim lalu. Di sisi lain, tripel-dobel ini merupakan yang keenam dalam 13 gim yang sudah ia mainkan.

Selain itu, tripel-dobel dengan poin menyentuh 40 ini membuatnya masuk buku sejarah NBA. Ia menjadi pemain termuda kedua yang pernah melakukan hal serupa. Usia Luka hari ini adalah 20 tahun 263 hari. Satu-satunya pemain yang lebih muda dan mencatatkan hal seperti ini adalah LeBron James pada 2005 lalu. Kala itu, LeBron masih berusia 20 tahun 100 hari.

Di luar Luka, ada tiga pemain Mavericks lain yang membukukan dua digit poin. Dorian Finney-Smith menjadi top skor kedua Mavericks dengan 22 poin dan 5 rebound. Kristaps Porzingis menyusul dengan dobel-dobel 18 poin dan 10 rebound. Jalen Brunson yang memulai gim dari bangku cadangan menambahkan 11 poin selama 13 menit.

DeMar DeRozan menjadi top skor untuk Spurs dengan 36 poin dan 8 rebound dari 14/20 tembakan. LaMarcus Aldridge menyusul dengan 16 poin plus 9 rebound sementara Bryn Forbes melengkapi daftar pencetak angka digi ganda Spurs dengan 13 poin.

Hasil ini membawa Mavericks meraih dua kemenangan beruntun dan secara total menjadi kemenangan kedelapan mereka dari 13 gim. Hasil yang membuat Mavericks kini bertengger di peringkat delapan klasemen sementara Wilayah Barat. Sementara bagi Spurs, hasil ini merupakan kekalahan keenam beruntun mereka. Tim asuhan Gregg Popovich ini baru meraih lima kemenangan dari 14 gim dan tertahan di peringkat 13 klasemen sementara Wilayah Barat.

Spurs akan melanjutkan perjalanan mereka sebagai tamu di gim selanjutnya melawan Washington Wizards, lusa, waktu setempat. Sementara Mavericks masih bertahan di kandang untuk menjamu Golden State Warriors, di hari yang sama. (DRMK)

Foto: NBA

 

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
Duo Booker dan Durant Beri Kekalahan Keempat Bagi Warriors
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya