Paul George masih membutuhkan waktu untuk benar-benar pulih dari cedera bahu. Ia akan absen membela Los Angeles Clippers pada awal musim reguler 2019-2020. Kepala Pelatih Doc Rivers mengatakan, pemainnya itu bahkan bisa absen sampai 10 pertandingan pertama.
Saat ini, Clippers juga belum tahu kapan George akan kembali. Mereka tidak punya waktu pasti. Seandainya Sang Pemain absen dalam 10 pertandingan, itu artinya ia akan menepi hingga 13 November 2019 melawan Houston Rockets.
George naik ke meja operasi untuk memperbaiki bahu pada musim panas ini. Cedera itu sendiri sudah ia rasakan sejak masih membela Oklahoma City Thunder musim lalu. George sempat terganggu karenanya, tetapi baru melakukan operasi setelah playoff.
Forwarda berusia 29 tahun itu sempat mengatakan akan absen dalam pertandingan pramusim. Ia ingin fokus untuk menyembuhkan diri. Namun, George belakangan sudah diizinkan untuk mengikuti latihan tanpa kontak.
Rivers belum mau mengambil risiko untuk membebani tubuhnya dengan latihan yang terlalu berat. Ia paham kondisi anak asuhnya. George membutuhkan waktu. Clippers tidak merasa perlu buru-buru. Apalagi mengingat mereka memiliki beberapa pemain yang bisa diandalkan, baik dalam menyerang maupun bertahan.
Musim depan, Clippers masih diperkuat Lou Williams dan Montrezl Harrell. Meski sering turun dari bangku cadangan, keduanya merupakan mesin poin tim. Mereka bisa diandalkan.
Selain itu, Clippers juga memiliki Kawhi Leonard. Mereka mendapatkannya lewat bursa transfer musim panas. Leonard tidak melanjutkan kariernya bersama Toronto Raptors. Clippers memanfaatkan itu untuk merekrutnya.
Tim asal Los Angeles itu bisa fokus menjadikan Leonard sebagai opsi utama dalam mencetak angka. Sementara George memulihkan diri. Rivers tidak khawatir meski pemainnya hilang satu sementara waktu. Mereka akan menunggu. (put)
Foto: NBA