Dinasti yang dibangun oleh Golden State Warriors di NBA dalam lima musim terakhir memang luar biasa. Selalu melaju ke final dan catatan-catatan rekor setiap pemainnya juga terus menghiasi perjalanan mereka. Salah satunya juga menjadi tim dengan rekor kemenangan musim reguler terbanyak di NBA dalam satu musim usai mencatatkan 73 kemenangan di musim 2015-2016.
Dalam prosesnya, deretan pemain yang mumpuni dianggap banyak pihak sebagai faktor utama mengapa tim ini benar-benar sulit digulingkan. Apalagi setelah kedatangan Kevin Durant di musim panas 2016-2017, Warriors bak tak menemukan celah.
Namun, sebaiknya Anda tidak melupakan sosok Steve Kerr. Ya, Kepala Pelatih Warriors ini bisa dibilang sebagai perubah jalannya NBA era Warriors ini. Memang, banyak yang menyebut bahwa inti dari Warriors ini adalah warisan dari Mark Jackson, pelatih sebelum Steve. Namun, kepekaan dan kejelian Steve menemukan pola permainan dan kepingan-kepingan pemain yang hilang juga luar biasa.
Terbaru, nama Steve ternyata baru saja masuk lagi ke buku sejarah NBA, terutama untuk penampilannya di playoff. Kemenangan sapu bersih atas Portland Trail Blazers di final Wilayah Barat kemarin menggenapkan catatan 75 kemenangan Steve bersama Warriors. Menariknya, Steve membukukan 75 kemenangan tersebut hanya dalam 99 gim (75-24) setara dengan 76 persen persentase kemenangan.
Catatan tersebut menempatkan Steve sebagai pelatih pertama dan tercepat dalam sejarah NBA yang mampu merengkuh 75 kemenangan di playoff dengan jumlah gim tak sampai 100 gim. Sebelum Steve, tak ada satupun pelatih yang mampu meriah jumlah kemenangan tersebut setidaknya dalam 100 gim.
Rekor terbaik sebelumnya dicatatkan oleh dua pelatih legendaris NBA, Pat Riley dan Phil Jackson. Keduanya, meraih 75 kemenangan dalam jumlah gim yang sama, 104 gim. Catatan ini seolah secara aklamasi membuat Steve telah menjadi bagian dari pelatih legendaris NBA sepanjang masa. Rasanya, akan sangat sulit sekali memecahkan rekor Steve tersebut.
Steve dan kemeangan memang seolah dua hal yang tak terpisahkan. Saat masih aktif sebagai pemain, pelatih berusia 53 tahun itu mengemas total lima gelar juara, tiga bersama Chicago Bulls dan dua lainnya bersama San Antonio Spurs. Melatih Warriors adalah kali pertama Steve menjadi seorang Kepala Pelatih. Tetapi, ia sudah sangat dekat dengan cincin juara keempatnya di tim ini. (DRMK)
Foto: NBA