Piala Dunia 3x3 FIBA (FIBA 3x3 World Cup) 2019 akan berlangsung 18-23 Juni di Amsterdam, Belanda. Tahun ini menjadi edisi keenam dari turnamen 3x3 antarnegara tersebut. Indonesia juga akan tampil di turnamen itu, namun hanya tim putri saja yang lolos ke babak utama.

Format kompetisi Piala Dunia 3x3 FIBA 2019 lebih menarik. Ada yang berbeda untuk penentuan negara-negara yang akan tampil di babak utama. Pada edisi sebelumnya, 40 negara (20 putra dan 20 putri) ditentukan melalui peringkat negara di FIBA 3x3. Peringkat tersebut dihitung dari jumlah poin 100 pemain teratas di play.fiba3x3.com. Poin tersebut dihitung sejak November 2017 hingga November 2018.

Untuk tahun ini ada sedikit perbedaan. Ada 34 negara (17 putra dan 17 putri) yang langsung lolos ke babak utama. Dari jumlah tersebut, ada negara yang otomatis lolos tanpa dihitung peringkatnya, yaitu tuan rumah (Belanda), dan juara edisi sebelumnya yaitu Serbia (putra) dan Italia (putri). Dengan kata lain, semua kategori kini sudah terisi 17 negara.

Lalu, ada tiga tiket yang tersisa di masing-masing kategori. Tiga tiket ini akan diperebutkan oleh 16 negara (8 putra dan 8 putri) di Kualifikasi Piala Dunia FIBA 2019 yang akan berlangsung 4-5 Mei di San Juan, Poerto Rico.

Indonesia akan tampil di Piala Dunia 3x3 FIBA 2019, namun hanya tim putri saja. Sebab ini ditentukan dari peringkat federasi masing-masing. Data tersebut bisa dilihat langsung di situs fiba3x3.com. Di kategori putri, Indonesia berada di peringkat ke-13, atau secara otomatis bisa masuk ke babak utama. Sementara untuk kategori putra ada di peringkat ke-24.

"Kalau ditanya tentang lolosnya putri dan tidak lolosnya putra tentu saja jawabannya peringkat federasi di FIBA. Tapi memang bila lebih jauh, maka prestasi 3x3 putra Indonesia menurun. Selain itu, tidak ada banyak pertandingan yang bisa diikuti selama tahun 2018. Jadi poin pemain juga ikut-ikutan turun," jelas Anthony Gunawan, Kepala Sub-Bidang 3x3 Perbasi.

Anthony menambahkan, untuk persiapan tim putri Indonesia di Piala Dunia 3x3 FIBA 2019 akan dilakukan pada bulan Mei mendatang. Jadi untuk saat ini belum ada persiapan intensif.

"Sejauh ini ada delapan nama pemain yang akan dipanggil. Tapi belum diumumkan. Karena rencana pemanggilan pemain akan kami lakukan pada bulan Mei mendatang," imbuhnya.

Sementara itu, pembagian grup untuk babak penyisihan sudah dilakukan. Indonesia berada di grup D bersama Rusia, Ukraina, Italia, dan satu negara yang lolos Kualifikasi Piala Dunia 3x3 FIBA 2019.

Pada tahun 2018 lalu, tim putri Indonesia juga tampil di Piala Dunia 3x3 FIBA. Saat itu, Indonesia diperkuat oleh Yusranie Noory Assipalma, Husna Aulia Latifah, Jovita Elizabeth, dan Fanny Kalumata. (tor)

Foto: fiba.com

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Duo Booker dan Durant Beri Kekalahan Keempat Bagi Warriors
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya