Geliat adidas di ranah sepatu basket layak ditunggu. Mereka kerap merilis edisi spesial hasil kolaborasi dengan pihak tertentu. Dua hari lalu, Candace Parker memperkenalkan sepatu basket adidas Pro Vision Ace bertema superhero Captain Marvel karya Marvel Cinematic Universe. Donovan Mitchell juga tertangkap kamera sudah menggunakannya di lapangan kayu saat pemanasan sebelum pertandingan melawan Minnesota Timberwolves.
Parker adalah pebasket kawakan di ranah WNBA sehingga ia dianggap layak mendapatkan edisi khusus. Bagi adidas, pemain yang mereka sponsori itu adalah aset berharga. Kesetiaannya pada adidas terbukti setelah Parker menjalani 11 tahun kontrak kerja sama dengan Si Tiga Garis. Nama “ACE” di sepatu ini pun mengambil dari nama panggilannya.
Laiknya Captain Marvel, Candace Parker juga dianggap sebagai seorang pahlawan super di bidang yang ia geluti. Prestasinyalah yang jadi dasar: dua kali juara NCAAW, WNBA Rookie of the Year 2008, Juara WNBA, MVP laga final WNBA, dua kali MVP liga, serta dua kali peraih medali emas Olimpiade cabor basket putri.
Sepatu ini dibuat dengan inspirasi dari baju yang dipakai Brie Larson dalam memerankan superhero wanita buatan Marvel itu. Bantalan Bounce tebal menjadi tumpuan. Cangkang besar berbahan kulit sintetis di bagian samping berbentuk mirip dengan apa yang sudah diterapkan pada adidas Prophere. Sementara bagian lain memuat perpaduan nilon dan knit. Warna merah, biru, dan emas di beberapa bagian membuatnya memancarkan kesan Captain Marvel yang kental. Terutama bintang yang tersemat di bagian atas depan.
Adidas juga sudah menyiapkan kotak sepatu spesial untuk memaksimalkan momen yang ada. Kotak sepatunya berbentuk seperti kemasan mainan figur superhero berwarna biru dan merah. Di bagian belakang, terpasang karikatur paras Candace Parker.
Para penggawa NBA di bawah lini adidas Hoops pun sudah mulai mendapatkannya dalam ukuran mereka. Kyle Lowry dan DeAndre Bembry tampak mengunggah foto sepatu khusus pertama Candace Parker itu. Tamera Young selaku legenda basket wanita lainnya sekaligus kolektor terbesar sepatu di ranah WNBA pun juga menerimanya.
Marvel Cinematic Universe tengah sibuk menyelesaikan karya mereka bertajuk “The Avengers: End Game”. Film ini akan jadi puncak kisah perlawanan tim superhero menghadapi makhluk asing (super villain) bernama Thanos. Demi meningkatkan atensi, wajar bila kemudian mereka menggandeng pihak-pihak potensial demi menciptakan konten menarik. Maka dari itu, kerjasamanya dengan adidas ini juga punya tujuan ke arah sana. Di samping bentuk penghargaan tertinggi pada Candace Parker atas kesetiannya pada adidas.
DeAndre Bremby.
Donovan Mitchell.
Foto: adidas Hoops, WNBA Kicks, NBA Kicks