Boston Celtics mengunjungi Philadelphia 76ers dalam lanjutan laga NBA, Selasa malam, 12 Februari 2019, waktu setempat. Bertempat di Wells Fargo Center, Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat, gim berjalan ketat hingga detik-detik akhir. Layup dari Joel Embiid membuat kedua tim berjarak hanya satu poin di sisa dua detik gim. Namun setelahnya, Celtics mendapatkan dua kesempat tembakan gratis yang diselesaikan dengan apik oleh Jayson Tatum. Celtics menang 112-109.

Tatum menutup gim dengan dobel-dobel, 20 poin dan 10 rebound. Selain Tatum, ada dua pemain Celtics lain yang mencatatkan jumlah poin di atas 20. Gordon Hayward menjadi yang paling subur meski memulai gim dari bangku cadangan. Bermain selama 28 menit, Hayward mengemas 26 poin, 4 rebound, dan 3 asis. Senter, Al Horford, menyusul dengan 23 poin, 8 rebound, 5 asis, dan 4 steal. Marcus Morris melengkapi daftar top skor Celtics dengan 17 poin dan 8 rebound.

Dari kubu Sixers, seluruh pemain utama berhasil mencetak dua digit poin. Joel Embiid menjadi yang terdepan usai membukukan dobel-dobel, 23 poin, 14 rebound, dan 3 asis. Jimmy Butler menyusul dengan 22 poin dan 9 rebound. Ben Simmons mengemas 16 poin, 5 rebound, dan 5 asis. J.J. Redick juga mencetak 16 poin dari 4/8 tripoin sementara Tobias Harris melengkapi daftar dengan 10 poin plus 8 rebound.

Seluruh pemain utama Sixers setidaknya bermain selama 35 menit. Hal itu membuat pemain cadangan Sixers tak ada yang bermain lebih dari 15 menit. Total barisan cadangan Sixers hanya menyumbangkan 22 poin di gim ini dari lima pemain. 

Hasil ini mengantarkan Celtics kembali ke jalur kemenangan usai kalah dalam dua gim terakhir mereka. Tim asuhan Brad Stevens ini kini bertengger di peringkat empat klasemen Wilayah Timur dengan total 36 kali menang dan 21 kali menelan kekalahan.

Bagi Sixers, kekalahan ini adalah kekalahan perdana “wajah baru” mereka. Ya, sejak mendatangkan Harris, Boban Marjanovic, Jonathan Simmons, dan James Ennis di hari terakhir batas pertukaran pemain lalu, mereka baru ini kalah. Di dua gim sebelumnya, mereka selalu menang. Sixers kini menempati peringkat lima klasemen sementara Wilayah Timur dengan 36 kali menang dan 21 kali kalah.

Celtics akan kembali ke kandang mereka untuk laga selanjutnya untuk menjamu Detroit Pistons, esok hari. Sementara Sixers akan memainkan laga tandang ke markas New York Knicks, di hari yang sama.(DRMK)

Foto: Twitter, @celtics

 

Komentar