Kawhi Leonard Sangar, Raptors Tekuk Cavaliers

| Penulis : 

Toronto Raptors berhasil menumbangkan Cleveland Cavaliers di NBA 2018-2019. Mereka menang 126-110 di Scottiabank Arena, Toronto, Ontario, Kanada, Jumat 21 Desember 2018 waktu setempat. Kawhi Leonard tampil sangar untuk membawa Raptors menang hari ini.

Leonard, forwarda, mencetak 37 poin dengan akurasi 75 persen. OG Anunoby, forwarda lainnya, lalu menyumbang 21 poin. Pascal Siakan memperoleh dobel-dobel 15 poin dan 10 rebound. Fred Vanfleet dan pemain cadangan Norman Powell masing-masing 14 dan 11 poin.

Di buku Cavs, Jordan Carlkson menjadi pencetak angka terbanyak. Ia bisa mencetak 20 poin meski tampil dari bangku cadangan. Ruki Collin Sexton di belakangnya dengan 17 poin. Larry Nance Jr. dobel-dobel 16 poin dan 12 rebound. Cedi Osman 12 poin sementara Ante Zizic 11.

Raptors unggul karena akurasi tembakan mereka lebih tinggi (52,7 persen) daripada Cavs (48,1 persen). Namun, keduanya sama-sama buruk dalam menembak tripoin. Raptors memasukkan 29 persen tripoin sementara Cavs lebih baik, sekitar 37,5 persen. Wakil Kanada itu menutup pertandingan setelah memanfaatkan momentum untuk unggul 10 poin di kuarter empat.

Pada awalnya, Raptors hanya unggul enam poin (34-28) di kuarter satu. Mereka kemudian menambahkan 25 poin lagi sementara Cavs membayangi dengan 24. Total skor di paruh pertama pun tetap menjadi milik Raptors dengan skor 59-52.

Setelah jeda paruh pertama, Cavs sempat memukul Raptors dengan unggul perolehan poin di kuarter tiga. Cavs unggul 41-40, tetapi Raptors tetap berada di atas angin karena akumulasi angka 99-93. Raptors pun memanfaatkan keunggulan enam poin untuk terus memimpin. Mereka bahkan menghabisi Cavs di kuarter empat dengan mencetak 10 poin lebih banyak (27-17).

Raptors menang 126-110.

Selanjutnya, Raptors akan bertanding lagi besok melawan Philadelphia 76ers. Sementara itu, Cavs baru akan bermain lusa melawan Chicago Bulls. (GNP)

Foto: NBA

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya