Joel Embiid dan Ben Simmons mencetak rekor baru ketika Philadelphia 76ers mengalahkan Memphis Grizzlies dalam pertandingan lanjutan NBA 2018-2019. Mereka mencetak dobel-dobel untuk mengantarkan timnya menang 103-95 di Wells Fargo Center, Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat, Minggu 2 Desember 2018 waktu setempat. Embiid dan Simmons pun menjadi pasangan Sixers pertama yang mencetak 16 dobel-dobel di 25 pertandingan pertamanya dalam satu musim sejak Red Kerr dan Dolph Schayes melakukannya pada 1958-1959.

Embiid, senter, mencetak 15 poin dan 14 rebound. Simmons dengan 19 poin dan 12 rebound. Namun, keduanya tidak menjadi pencetak poin terbanyak Sixers hari ini. J.J. Redick, garda tembak senior mereka, justru mengumpulkan 24 poin dengan persentase tripoin mencapai 50 persen. 

Sixers memenangkan pertandingan dengan memanfaatkan momentum. Saat itu, mereka unggul tipis 26-25 di kuarter satu, lalu meledak di kuarter dua untuk meninggalkan lawannya dengan margin 10 poin (54-44). Momentum di kuarter dua itulah yang membuat mereka menang di akhir pertandingan. Karena di sisa kuarter selanjutnya, Sixers kalah perolehan poin dari Grizzlies.

Di kuarter tiga, misalnya, Grizzlies menahan imbang mereka 24-24. Tim asal Memphis itu lalu mencetak dua poin lebih banyak di kuarter empat dengan perolehan 27-25. Mike Conley, garda utama Grizzlies, mencetak 21 poin di pertandingan ini. Ruki Jaren Jackson Jr. 17 poin dengan akurasi tembakan 50 persen.

Kendati begitu, Sixers yang unggul sejak kuarter dua ternyata berhasil menjaga asa. Belum lagi Jimmy Butler, forwarda anyar mereka, juga cemerlang di kuarter akhir. Ia berhasil merengkuh total 21 poin dan membuat Tuan rumah menang 103-95.

Dengan kemenangan ini, Sixers sudah merengkuh 17 kemenangan dengan 8 kekalahan. Mereka akan bertemu Raptors di pertandingan selanjutnya tiga hari lagi. Di sisi lain, Grizzlies (13-9) akan bertemu Los Angeles Clippers di hari yang sama. (GNP)

Foto: NBA

 

Koreksi: Menurut Elias Sports Bureau, Joel Embiid dan Ben Simmons menjadi pasangan Philadelphia Sixers pertama yang mencetak 16 dobel-dobel di 25 pertandingan pertamanya dalam satu musim sejak Red Kerr dan Dolph Schayes pada 1959-1960. Sebelum musim 2018-2019, Kerr dan Schayes pernah melakukannya tiga kali pada: 1957-1958, 1958-1959, dan 1959-1960.

Komentar