Kyri Irving Bawa Boston Kalahkan Bekas Timnya

| Penulis : 

Kyrie Irving dan Boston Celtics menjamu tim lamanya, Cleveland Cavaliers, dalam pertandingan lanjutan NBA 2018-2019. Irving pun membawa Celtics mengalahkan Cavs dengan skor telak 128-95 di TD Garden, Boston, Massachusetts, Amerika Serikat, Jumat 30 November 2018 waktu setempat. Garda utama andalan Celtics itu mencetak 29 poin dengan akurasi mencapai 73,3 persen.

Selain Irving, enam pemain Celtics lainnya juga menyumbang dobel digit poin. Gordon Hayward mencetak 14 poin walau tampil dari bangku cadangan. Marcus Morris, forwarda yang menggantikannya di barisan utama, menambahkan 15 poin. Jayson Tatum 13 poin. Marcus Smart 12 poin. Terry Rozier III dan Aron Baynes sama-sama memberi 10 poin. Perolehan kolektif mereka membuat Cavs tidak berkutik. Celtics benar-benar mengalahkan bekas tim Irving itu dengan telak.

Akurasi Celtics di pertandingan ini saja berbeda jauh dengan Cavs. Mereka berhasil memasukkan 53,3 persen tembakannya sementara Cavs hanya 39. Celtics juga unggul dalam tripoin dengan akurasi mencapai 54,8 persen. Cavs hanya memasukkan 31,8 persen di belakang busur. Itu terjadi setelah Celtics menunjukkan kemampuan mereka dalam bertahan. Mereka bahkan unggul di tiap kuarter.

Di kuarter satu, misalnya, Celtics unggul 30-26. Mereka menambahkan lagi 32 poin di kuarter dua sementara Cavs hanya 26. Oleh karena itu, Celtics memimpin dengan margin lebar 62-42. Ada rentang 20 poin yang membedakan kelas mereka di musim ini. Irving dkk. hampir tidak memberi Cavs kesempatan.

Di kuarter tiga, Irving semakin ganas. Namun, Cavs juga punya Tristan Thompson. Pada pertandingan ini, senter Cavs itu mencetak dobel-dobel 13 poin dan 12 rebound. Hanya saja, perolehan itu tidak juga membantunya memenangkan pertandingan. Celtics tetap unggul di kuarter tiga (101-72) karena akurasi mereka yang tinggi: 56,7 persen dari field goal, 50 persen dari tripoin, dan 81,2 dari tembakan gratis. Mereka bahkan bisa mendulang sedikitnya 42 poin dari bawah ring. Perolehan itu lebih tinggi dari rata-rata mereka dalam satu musim.

Dengan rentang selebar itu, Celtics pun tampak leluasa bermain di kuarter empat. Kepala Pelatih Brad Stevens menilai permainan mereka membaik setelah Thanksgiving. Buktinya, di pertandingan ini mereka menang telak. Celtics menutup pertandingan 128-95.

Itu merupakan kemenangan ke-12 Celtics musim ini. Mereka akan kembali bermain besok melawan Minnesota Timberwolves. Sementara itu, Cavs harus bertemu tim terbaik di Wilayah Timur, Toronto Raptors, di hari yang sama. (GNP)

Foto: NBA

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya
Duo Booker dan Durant Beri Kekalahan Keempat Bagi Warriors