Indonesia menundukkan Singapura dengan skor 67-57, Jumat, 30 November 2018. Indonesia kini membukukan dua kali menang dari empat pertandingan. Posisi Indonesia masih aman di peringkat ketiga klasemen sementara Pra-Kualifikasi Wilayah Timur Piala Asia FIBA 2021. Berikutnya, Indonesia akan berhadapan dengan Thailand, Sabtu, 1 Desember 2018.

Di laga melawan Singapura, Indonesia unggul 35-25 di paruh pertama. Singapura kemudian mendekat 44-51 di kuarter ketiga. Indonesia bisa mengunci kemenangan lewat keunggulan 16-13 di kuarter keempat.

Jamarr Andre Johnson menjadi motor serangan Indonesia dengan membukukan 12 poin dan 10 rebound. Andakara Prastawa mencetak 14 poin, disusul Arki Dikania Wisnu (13 poin), dan Kaleb Ramot Gemilang (10 poin). Untuk tim Singapura, Wei Meng Leon Kwek menghasilkan 18 poin, lalu V Lavin Raj menambahkan 10 poin.

Indonesia mencetak akurasi tembakan 33,9 persen (21 dari 62), termasuk 8 tripoin dari 18 percobaan. Sedangkan dari sisi tembakan bebas, Indonesia bisa memasukkan 17 tembakan dari 25 percobaan. Indonesia juga lebih unggul dalam rebound dengan 52 rebound (14 offensive rebound dan 38 defensive rebound). Sementara itu, permasalahan Indonesia masih di jumlah turn over. Indonesia melakukan 17 turn over di pertandingan ini.

Selanjutnya, Indonesia akan menjalani pertandingan terakhir di Pra-Kualifikasi Wilayah Timur Piala Asia FIBA 2018. Tim asuhan Kepala Pelatih Fictor Gideon Roring akan berhadapan dengan Thailand, Sabtu, 1 Desember 2018. (tor)

Foto: fiba.com

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin