Pistons Semakin Benamkan Suns ke Dasar Klasemen

| Penulis : 

Detroit Pistons kali ini harus menjamu Phoenix Suns dalam pertandingan lanjutan NBA 2018-2019. Pada kesempatan itu, Pistons memenangkan pertandingan dengan skor 118-107 di Little Caesar Arena, Detroit, Michigan, Amerika Serikat, Minggu 25 November 2018 waktu setempat. Dengan kemenangan itu, mereka pun semakin membenamkan Suns ke dasar klasemen sementara Wilayah Barat.

Hari ini, Pistons cenderung mengandalkan permainan kolektif. Buktinya, enam pemain mereka bisa mencetak dobel digit poin, baik starter maupun cadangan. Namun, duo pemain besar (big man) mereka seperti Andre Drummond dan Blake Griffin tetap menjadi dua teratas. Keduanya mencetak dobel-dobel di pertandingan itu. Drummond mencetak 19 poin dan 16 rebound sementara Griffin 16 poin dan 11 rebound.

Selain dua orang itu, Reggie Jackson juga gemilang dengan 19 poin dan 8 asis. Reggie Bullock menambahkan 13 poin. Kemudian, dua pemain cadangan Langston Galloway dan Stanley Johnson masing-masing menyumbang 15 dan 14 poin. Mereka memenangkan pertandingan setelah memanfaatkan momentum di kuarter empat. Pasukan Kepala Pelatih Dwane Casey itu mencetak 12 poin lebih banyak (35-23) meski akurasi tembakan mereka tidak lebih baik dari tamunya.

Di pertandingan itu, Pistons hanya memasukkan 46,2 persen tembakannya. Akurasi Suns lebih tinggi di angka 51,2 persen. Namun, klub asal Arizona tersebut cenderung hanya mengandalkan dua pemain mudanya: Devin Booker (37 poin) dan DeAndre Ayton (25 poin dan 13 rebound). Akibatnya, permainan kolektif Tuan Rumah menumbangkan mereka di akhir kuarter. Padahal Suns sempat unggul di kuarter satu.

Suns memimpin 32-27 di awal pertandingan. Pistons baru membalas mereka di kuarter dua dengan mencetak tujuh poin lebih banyak (35-28), sehingga mereka berbalik unggul dengan skor tipis 62-60. Setelah itu, keduanya bermain ketat dan seringkali saling berbalas poin. Suns sempat unggul lagi 84-83 di kuarter tiga berkat duet Booker dan Ayton, plus garda senior Jamal Crawford. Peraih tiga kali Sixth Man of the Year itu mengumpulkan total 12 poin untuk membantu Suns di pertandingan itu.

Kendati demikian, tambahan tenaga dari Crawaford tidak serta merta membuat Suns bisa memenangkan pertandingan. Permainan kolektif Pistons tetap menjadi kunci kemenangan mereka. Apalagi di kuarter empat, para pemain Pistons seperti Drummond dan Griffin tancap gas untuk meninggalkan tamunya dengan margin 11 poin.

Pistons pun menang 118-107.

Dengan kemenangan itu, Piston telah meraih 10 hasil positif dari total 17 pertandingan per Minggu, 25 November 2018 waktu setempat. Mereka akan kembali bertanding lusa untuk menghadapi New York Knicks di Little Caesar Arena. Sementara itu, Suns (4-15)—yang semakin terbenam di dasar klasemen sementara Wilayah Barat—akan bertemu Indiana Pacers di hari yang sama. (GNP)

Foto: NBA

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin