Timnas 3x3 U18 Indonesia pernah menjuarai FIBA U18 Asia CupĀ 2017 silam. Tetapi tahun ini, Indonesia gagal mengulang prestasi tersebut. Tim putri Indonesia akhirnya finis di urutan ketiga pada FIBA U18 Asia Cup 2018, di Cyberjaya, Malaysia, 8 hingga 9 September. Sementara itu, tim putra sudah gugur di babak penyisihan.

Tim putri Indonesia diperkuat oleh Tricia Aoijs, Tirsa Cecilia, Leonita Angela Suwanto dan Ni Putu Eka Liana Febiananda. Di babak penyisihan, Indonesia menang melawan Mongolia 17-14 dan kalah dari Hong Kong dengan skor tipis 16-17. Dengan satu kemenangan, tim putri Indonesia bisa melaju ke babak delapan besar dan bertemu Malaysia.

Di perempat final, Indonesia perkasa dengan mengalahkan Malaysia dengan skor 22-4. Tapi sampai di semifinal, Indonesia bertemu lawan yang berat yaitu Selandia Baru. Pada pertandingan ini, Indonesia menyerah dengan skor 15-21. Di perebutan tempat ketiga, Indonesia berhasil membalas kekalahan atas Hong Kong. Kali ini Indonesia menang dengan skor 15-11. Sementara itu, juara di turnamen kali ini adalah Cina dengan menang 19-12 atas Selandia baru di final.

Sementara itu di sektor putra, Indonesia berisi Meykel Fidel Afloubun, Antoni Erga, Jean Harli dan Darryl Sebastian. Mereka berada di Grup B bersama Mongolia dan Yordania. Di babak penyisihan, Indonesia kalah 17-21 atas Mongolia dan menyerah 12-19 dari Yordania. Juara di sektor putra adalah Selandia Baru yang mengalahkan Cina dengan skor 22-15 di babak final.(*)

Kumpulan video pertandingan Indonesia di FIBA 3x3 U18 Asia Cup 2018:

Foto: fiba.com

Komentar