ASEAN Basketball League (ABL) 2018-2019 kabarnya akan dimulai bulan November 2018. Para kontestan sudah mulai menyiapkan diri, termasuk CLS Knights Indonesia. Tim asal kota Pahlawan ini memang belum mengumumkan pemain asing, tapi mereka akan mengikuti turnamen untuk menguji kemampuan. CLS Knights akan terbang ke Malaysia untuk mengikuti Malaysia Hoops Challenge, 12 hingga 16 September mendatang.

CLS Knights berangkat dengan 10 pemain saja. Menurut Manajer Tim Hendry Lianda, memang tidak ada prioritas pemain asing untuk turnamen ini. Mereka yang ikut ke Malaysia hanya pemain lokal saja. 10 pemain tersebut adalah:

1. Rodmundus Ottu Ray

2. Anak Agung Ngurah Wisnu

3. Ikram Fadhil

4. Rachmad Febri Utomo

5. Arif Hidayat

6. Kaleb Ramot Gemilang

7. Firman Dwi Nugroho

8. Katon Adjie Baskoro

9. Moh. Saroni

10. Bima Riski Ardiansyah

"Sandy Febiansyakh masih beristirahat setelah membela Indonesia di Asian Games lalu. Kalau untuk pemain asing memang tidak ikut. Sedangkan beberapa pemain muda CLS Knights yang ada di UBAYA, mereka sedang ada turnamen di Cina. Jadi yang tersisa 10 pemain ini," kata Hendry.

Hendry menambahkan, Malaysia Hoops Challenge sebagai salah satu cara untuk pemanasan pemain sebelum musim ABL 2018-2019 bergulir. Sekaligus memberikan jam terbang untuk pemain-pemain lokal. CLS Knights sendiri mendapat undangan dari pihak Negeri Sembilan Basketball Association (NSBA) sebagai penyelenggara. Selain CLS Knights, peserta turnamen ini adalah Malaysia Matrix selaku tuan rumah, lalu Red Baron Malaysia, Westports Malaysia Dragons, Singapore Adroit Sports Association dan terakhir ada Western Australia SBL All Stars. Sistem pertandingan yang digunakan adalah round-robin.

Sementara itu, Koko Heru Setyo Nugroho sebagai kepala pelatih ingin melihat perkembangan pemainnya. Sebab beberapa minggu terakhir, mereka sudah melakukan latihan intensif serta menjalani laga uji coba dengan tim-tim lokal Surabaya, seperti Pacific Caesar Surabaya dan tim UBAYA.

"Saya ingin melihat improvement di skill set pemain CLS Knights dalam basketball IQ dan eksekusi. Selama ini memang sudah ada perkembangan. Di Malaysia saya dengar semua tim memakai pemain asing. Jadi saya ingin melihat bagaimana pemain saya menghadapi pemain asing yang notabene lebih besar, lebih atletis," katanya.

Berikut jadwal lengkap Malaysia Hoops Challenge:

Malaysia Hoops Challenge adalah turnamen yang digelar oleh Negeri Sembilan Basketball Association (NSBA). Mereka punya tim bernama NS Matrix yang kini mendapat tugas untuk menyiapkan tim nasional Malaysia untuk kejuaraan FIBA tahun 2018. Salah satu program terdekat yaitu FIBA Asia Cup Pre Qualifiers 2021 yang akan berlangsung bulan November 2018 mendatang.(*)

Foto: Yoga Prakasita

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya