Kevin Durant Bersinar Terang

| Penulis : 

Musim ini, Golden State Warriors kembali meraih gelar Juara NBA. Ini adalah gelar kedua di tiga tahun terakhir. Tetapi musim ini ada yang berbeda, penggemar seakan melupakan Stephen Curry karena kilau sinar dari Kevin Durant.

Benar, Kevin Durant yang datang musim ini memberikan warna baru bagi Warriors. Tak hanya sekedar menjadi pemain baru, Durant sudah jadi wajah baru bagi Warriors dalam sekejap. Di musim reguler, Durant menghasilkan 25 poin (PPG), 8,3 rebound (RPG), dan 4,8 asis (APG). Durant jadi faktor penting bagi Warriors musim ini. Tentunya masih ingat ketika Durant cedera, Warriors menelan kekalahan.

Di playoff, Durant benar-benar jadi pembeda. Tiga pertandingan langsung dimenangkan oleh Warriors. Durant mencetak 38 poin, sembilan rebound, delapan asis di pertandingan pertama. Lalu 33 poin dan 13 rebound di pertandingan kedua, dan tampil menawan di pertandingan ketiga dengan 31 poin dan sembilan rebound.

Ketika Cavs berhasil mencuri satu kemenangan di pertandingan keempat, penampilan Durant sama sekali tak menurun. Ia menghasilkan 35 poin. Lalu saat mendapatkan gelar juara, Durant mencetak 39 poin. Statistik Durant selama playoff adalah 27,8 PPG, 8,1 RPG, 4,2 APG. Akurasinya (FG) mencapai 54,4 persen.

Berkat penampilannya yang menawan selama Final NBA, Durant diganjar penghargaan Most Valuable Player (MVP) Finals 2017. Ini sekaligus melengkapi kebahagiaannya setelah berhasil menjuarai NBA bersama Golden State Warriors.

Momen paling mengharukan adalah ketika sang Ibu langsung memeluk KD setelah berhasil memastikan gelar juara.

"Menjadi pemain yang berhasil menjuarai NBA dan MVP Finals tentu jadi harapan semua anak-anak. Dan saya telah mewujudkan mimpi masa kecil saya jadi kenyataan," kata Durant, saat diwawancara usai pertandingan oleh NBA TV. "Berada di tim terbaik, membuat saya bisa tampil baik pula. Tetapi tidak lupa, Ibu saya yang selalu mendorong saya untuk berlatih lebih keras dari biasanya."

Tahun ini memang menjadi tahun terbaik bagi KD. Sebab dirinya berhasil menyabet beberapa penghargaan. Selain mendapatkan gelar juara NBA dan MVP Finals, KD juga dinobatkan sebagai All-NBA Second Team dan juga tampil di NBA All-Star 2017. KD mendapatkan gelar juara NBA di tahun kesepuluhnya tampil di liga basket terbaik di dunia tersebut. Gelar tersebut ia raih setelah meninggalkan Oklahoma City Thunder yang dibelanya selama sembilan musim (2007-2016).

"Semua orang tahu betapa hebatnya dia. Tapi untuk menegaskan tempatnya dalam catatan sejarah basket, saat ini waktunya," kata guard Warriors, Shaun Livingston berkomentar tentang Durant seperti dilansir Bleacherreport. "Saat ini dia benar-benar harus bekerja keras karena KD berada di tim yang hebat dengan banyak sekali superstar seperti Curry, Thompson, Green. Beban itu ternyata tak berpengaruh pada KD."

Foto: nba.com

Populer

Kyrie Irving Ajak Tiga Pemain Masuk Anta
Ime Udoka Mempertanyakan DPOY 2013 Marc Gasol
Rumah JJ Redick dan Steve Kerr Ikut Terbakar
Musim Jared McCain Berakhir, Persaingan Ruki Terbaik Bergejolak
Darius Garland Nilai Seharusnya 4 Pemain Cavaliers Masuk All-Star 2025
Ledakan Mavericks di Akhir Laga Mengubah Hasil Pertandingan
NBA Menunda Laga Lakers Vs. Hornets
Thunder Membuat Shai Gilgeous-Alexander Merasa Betah
Jadi Pemain Cadangan, Cara Bucks Menjaga Kondisi Khris Middleton
Pelita Jaya Bicara Peluang di BCL Asia 2025