Tahun 2018 ini menjadi penanda sejarah bagi AND1 selaku produsen sepatu basket asal Amerika Serikat. Mereka akan beranjak dewasa seiring usianya mencapai seperempat abad alias 25 tahun. Untuk menandai perayaan hari jadinya tersebutkan, AND1 mengumumkan menggandeng kembali Kevin Garnett, legenda NBA, sebagai duta produk.

Garnett, 41 tahun, memang punya karir cukup cemerlang di NBA. Ia pun sempat bekerja sama dengan AND1 saat masih berlaga di sana. Kesan itu bahkan masih melekat hingga sekarang. Garnett memiliki citra yang kental dengan produk ala streetball tersebut.

Selama karirnya, Garnett bermain di tiga tim berbeda: Minnesota Timberwolves, Bostons Celtics, dan Brooklyn Nets. Setelah lama berkelana, ia pun memutuskan kembali ke Minnesota dan pensiun di sana. Loyalitasnya membuat ia kembali ke tempat dari mana ia berasal.

Meski terkesan loyal kepada Minnesota, untuk urusan sepatu Garnett justru rela pergi ke mana saja yang menurut dirinya menguntungkan. Selama karinya, ia pernah melakukan kerja sama dengan Nike, adidas, Anta, dan AND1. Namun, kini kesempatan membawanya kembali kepada produk ala streetball: AND1.

 

Menurut siaran pers AND1, penunjukkan kembali Garnett sebagai duta tidak hanya berhenti pada satu tugas. Kabar baiknya, mereka juga merekrutnya menjadi sebagai ahli strategi pemasaran dan direktur kreatif.

"Seperti yang kami lihat ke depan, kami dengan senang hati membawa Kevin Garnett kembali ke AND1 sebagai direktur kreatif, duta besar secara global, dan ahli strategi," jelas Eddie Esses, presiden direktur AND1.

"Saya senang bisa kembali dan bermitra dengan AND1, salah satu merek perangkat basket terbaik di industri ini," kata Kevin Garnett. "Kami memiliki banyak inovasi yang akan kami tuangkan di setiap produknya dan siap untuk diluncurkan ke publik, termasuk koleksi terbaru saya, yang sangat saya sukai."

Selain itu, kerja sama ini akan melahirkan beberapa produk terbaru. Tidak hanya sepatu melainkan lengkap dengan pakaian hingga aksesoris yang dirancang bersama Garnett. Namun, belum ada kejelasan apakah AND1 akan mengeluarkan kembali signature shoe (sepatu khusus) KG1 dan KG2, yang merupakan salah dua sepatu AND1 Garnett yang paling terkenal.

Foto: Slam

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Duo Booker dan Durant Beri Kekalahan Keempat Bagi Warriors
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya