Phoenix Suns memberikan kekalahan perdana untuk Los Angeles Lakers musim ini, Senin (28/10), waktu setempat. Berganti menjamu Lakers, Suns berhasil membawa senyum untuk penggemarnya dengan kemenangan 109-105. Sebelumnya kedua tim sempat bertemu, tiga hari lalu.
Gim berjalan nyaris serupa dengan pertemuan pertama kedua tim. Bedanya, kini giliran Suns yang bangkit dari ketinggalan 18 poin di kuarter pembuka. Bermain lebih solid dalam bertahan dan lebih efektif saat menyerang, Suns berhasil mengamankan kemenangan ketiga mereka musim ini sekaligus menyamakan kedudukan pertemuan kedua tim (1-1).
Trio andalan Suns menjadi kontributor utama. Devin Booker memimpim tim dengan 33 poin selama 39 menit bermain. Kevin Durant tetap efektif kali ini dengan 30 poin, 8 rebound, 4 asis, dan 4 blok dari 11/20 tembakan (55 persen). Durant mencetak 30+ poin di tiga gim terakhirnya. Bradley Beal membantu dengan 15 poin, sedankan Royce O'Neale menyumbang 12 poin plus 9 rebound dari bangku cadangan.Â
Dari Lakers, lima starter mereka terus menjadi tumpuan. Masing-masing bermain setidaknya 31 menit dan seluruhnya mencetak dua digit poin. Anthony Davis memimpin tim dengan dobel-dobel 29 poin, 15 rebound, dan 3 blok. Davis memasukkan 12/24 tembakan.Â
Austin Reaves membuntuti dengan 23 poin dan 8 rebound. Rui Hachimura juga dobel-dobel 20 poin plus 10 rebound. Ini adalah catatan poin tertinggi Rui dalam satu gim musim ini. D'Angelo Russell 14 poin plus 8 asis.Â
LeBron James mengalami laga yang sulit dengan 11 poin, 5 rebound, 8 asis. LeBron hanya bermain 35 menit dan hanya memasukkan 3/14 tembakan. Ini adalah poin terendah LeBron sejak 11 Januari 2024 di mana ia mencetak hanya 10 poin. Menariknya, itu terjadi juga saat melawan Suns.Â
Lakers akan lanjut bertandang. Selanjutnya mereka akan bergeser ke Cleveland Cavaliers, lusa. Suns juga akan mengikuti langkah Lakers untuk bertamu. Untuk laga selanjutnya yang digelar tulat, Suns akan menyambangi Los Angeles Clippers. (DRMK)
Foto: Getty Images