Candace Parker Jadi Mentor Putri Kobe Bryant

| Penulis : 

Candace Parker melanjutkan kariernya sebagai pelatih. Parker diketahui melatih putri ketiga Kobe Bryant, Bianka, dalam sesi latihan pribadi. Hal itu terlihat dari unggugan Instagram Parker.

“Lihatlah gerakan pergelangan tangan di bawah bola dan jari kakinya. Bola basket mengalir dalam darahnya. Mini Mamba, Aunty Candace sangat bangga padamu. Dan kami juga Coach Vanessa Bryant,” tulis Parker.

Melihat Bianka bermain basket mengingatkan kita pada sosok Gigi, putri kedua Kobe. Kobe dan Gigi meninggal dunia pada 26 Januari 2020 karena kecelakaan helikopter. Seperti yang diketahui, Gigi menjadi putri Kobe yang mengikuti jejak Kobe di dunia basket.

Kobe memiliki empat putri dengan Vanessa. Si sulung, Natalia, merintis karier sebagai model. Kemudian si bungsu, Capri, saat ini masih berusia lima tahun. Sedangkan Bianka sendiri berusia delapan tahun.

Parker gantung sepatu pada 28 April 2024. Ia menutup karier dengan manis. Pada musim terakhirnya di WNBA, Parker merengkuh gelar juara dengan Las Vegas Aces. Parker telah mengoleksi tiga gelar dengan tiga tim berbeda selama 16 tahun kariernya.

Parker memulai langkahnya sebagai No. 1 WNBA Draft 2008 oleh Los Angeles Sparks. Ia menghabiskan 12 tahun di Los Angeles. Karena itulah, Parker juga memiliki hubungan yang dekat dengan Kobe yang memperkuat Los Angeles Lakers (1996-2016).

Pada tahun 2021, untuk pertama kalinya Parker pindah tim. Ia bergabung dengan Chicago Sky. Parker membawa tim tersebut meraih gelar WNBA untuk pertama kalinya. Parker kemudian menyeberang ke Las Vegas Aces pada 2023 dan ikut merayakan gelar kedua beruntun tim tersebut.

Parker menjadi salah satu pemain WNBA tersukses. Dimulai dari Rookie of the Year 2008. Ia menjadi MVP WNBA dua kali (2008 dan 2013) dan tujuh kali All-Star. Bersama Timnas AS, Parker mengoleksi dua emas Olimpiade (2008 dan 2012). (rag)

Foto: Getty Images

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
Duo Booker dan Durant Beri Kekalahan Keempat Bagi Warriors
SGA Cetak 36 Poin untuk Mendorong Lakers ke Jendela Eliminasi dari NBA Cup 2024
Jaren Jackson Jr. Selamatkan Grizzlies dari Ancaman Pacers
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics