Pelita Jaya menyapu bersih Kesatria Bengawan Solo, Jumat (5/7). Bertemu untuk kali kedua di musim reguler, Pelita Jaya tampil dominan untuk menang 94-75 di Sritex Arena, Solo. Pelita Jaya selalu dalam posisi unggul selepas tepis mula sampai akhir laga. Keunggulan terbesar mereka adalah 21 poin.
K.J. McDaniels terus menunjukkan performa dominan. Bermain 28 menit. KJ mencetak 24 poin, 8 rebound, dan 4 asis dari 11/16 tembakan. Andakara Prastawa menyusul dengan 17 poin dari 6/11 tembakan. Lima dari enam tembakan masuk Prastawa adalah tripoin. Ini jadi kali keenam musim Prastawa mencetak 15+ poin. Pelita Jaya punya rekor (5-1) saat Prastawa mencetak 15 poin atau lebih.
James Dickey III jadi pemain terlama bermain untuk Pelita Jaya dengan 31 menit. Ia membukukan dobel-dobel 12 poin, 14 rebound, 5 asis, 3 steal, dan 4 blok. Yesaya Saudale dan Hendrick Yonga produktif dengan masing-masing menambahkan 12 poin dari bangku cadangan. Yonga memasukkan 4/5 tripoin sedangkan Yesaya sempurna (6/6). Anthony Beane Jr. yang kembali setelah larangan bermain melengkapi dengan 10 poin plus 7 asis.
Upaya Kesatria melawan dipimpin oleh Travin Thibodeaux dengan 25 poin, 9 rebound, dan 5 asis. Travin memasukkan 9/16 tembakan. Kentrell Barkley dobel-dobel 18 poin dan 11 rebound dari 6/15 tembakan. C.J. Gettys menambahkan 15 poin dan 7 rebound dari bangku cadangan. Andre Rorimpandey membantu melalui 13 poin dari 4/10 tembakan. Selain nama-nama di atas, hanya ada Ruslan dan ruki, Bagus Cahyono yang masing-masing menambahkan hanya 2 poin. Lima pemain lain yang bermain mengombinasikan 0/10 tembakan.
Ini jadi kemenangan ke-21 Pelita Jaya musim ini. Lusa, mereka akan menutup musim dengan menghadapi Satria Muda Pertamina Jakarta. Bagi Kesatria, ini kekalahan ketiga dari empat gim terakhir (tidak termasuk laga tunda lawan Prawira). Sejak rekor 16 kemenangan beruntun mereka putus awal Juni lalu, Kesatria hanya berhasil menang tiga kali dari tujuh gim.
Ini seharusnya jadi gim terakhir Kesatria. Namun, kini mereka masih punya laga tunda melawan Prawira yang belum jelas akan digelar kapan. Playoff sendiri akan dimulai enam hari lagi (11/7). (DRMK)
Foto: IBL Indonesia