Jelas sekali, para penggemar Minnesota Timberwolves tidak mengapresiasi Luka Doncic, karena telah menghancurkan hati mereka. Saat luka Doncic menerima trofi MVP Final Wilayah Barat para penggemar Timberwolves mengejeknya. Menanggapi momen tersebut, Doncic awalnya tersenyum. Namun setelah wawancara berakhir, dia membalasnya.
Meski suporter Minnesota Timberwolves datang siap mengalihkan perhatian Luka Doncic, bintang Slovenia tersebut tidak bergeming. Doncic dan Kyrie Irving menggabungkan 72 poin dari 49 tembakan dalam kemenangan Final NBA Wilayah Barat atas Timberwolves. Duo ini menjadi yang ketiga dalam sejarah NBA yang mencetak 30 poin lebih dalam satu pertandingan untuk melaju ke Final NBA. Sementara, Luka Doncic akhirnya mencapai Final NBA untuk pertama kalinya dalam kariernya, setelah membawa Mavericks menang atas Minnesota Timberwolves (124-103) di Gim 5, Kamis malam (30/5) waktu Amerika Serikat.
Mavericks telah mendominasi permainan sejak awal, dan Doncic membuat pertunjukannya sendiri. Salah satu fans Timberwolves memasang poster yang mengejek Doncic sambil menangis, menyiratkan bahwa dia selalu tidak senang dengan wasit. Namun, dengan sisa waktu 7:55 di kuarter ketiga, Doncic melakukan permainan 2-and-1, menambah keunggulan Mavericks menjadi 37 poin (83-46).
"Siapa yang menangis sekarang?" teriak Doncic pada seorang penggemar Timberwolves yang mengejek.
Dalam pertarungan Kamis malam, Doncic mengumpulkan 36 poin dan 10 papan untuk menutup segalanya dan melaju ke Final NBA pertamanya. Dia mengumpulkan 20 poin sendirian di kuarter pertama. Pemain berusia 25 tahun ini meraih Magic Johnson Trophy setelah mencetak rata-rata 32,4 poin, 9,6 rebound, dan 8,4 asis untuk mendorong timnya mencapai penampilan Final NBA pertama mereka sejak 2011.
Tapi saat penerimaan trofi, Doncic kembali mendapatkan ejekan dari penggemar tuan rumah. Doncic masih terlihat sabar ketika kamera menyorot. Tapi setelah wawancara usai, Doncic berbalik ke timnya sambil berteriak ke kerumunan penonton.
Final NBA 2024 akan dimulai ketika Boston Celtics menjamu Dallas Mavericks untuk Gim 1 pada 6 Juni 2024, waktu Amerika Serikat. (*)
Foto: David Berding - AFP