NBA 2019-2020 menjadi musim yang berbeda. Penyebabnya karena pandemi Covid-19. Liga sempat terhenti dan akhirnya berjalan dengan sistem gelembung di Orlando, Florida. Mantan pemain Los Angeles Clippers Marcus Morris Sr. meyakini timnya bisa juara NBA jika musim berjalan normal.
Dalam wawancara di Run It Back, Morris mengungkap alasan Clippers gagal menembus Final NBA 2020. Penyebabnya karena sistem gelembung yang membuat pemain stres. Morris mengakui bahwa ia dan rekan-rekannya merasa tidak nyaman.
“Kami adalah tim terbaik, solid dari segala lini mulai dari starter hingga pemain cadangan. Kami tim yang sempurna. Saya pikir sistem gelembung ini membuat kami bisa. Kami lelah karena tidak bisa bertemu keluarga, berada di tempat yang tidak nyaman. Itu berdampak pada kami,” kata pemain yang saat ini membela Cleveland Cavaliers itu.
Pandemi Covid-19 menghantam pada Maret 2020. Seperti berbagai kompetisi olahraga lainnya, NBA sempat menghentikan liga pada 11 Maret 2020. Mereka baru memulai dengan format baru pada 30 Juli-14 Agustus 2020 untuk musim reguler.
Jumlah gim reguler dipangkas menjadi 72 gim. Lokasinya dipusatkan di Walt Disney World Resort, Orlando, Florida. Pemain, staf, hingga kru diisolasi di lokasi tersebut. Pertandingan dilakukan tanpa penonton.
Clippers menyelesaikan musim reguler dengan rekor 49-23. Musim tersebut menjadi tahun terakhir Doc Rivers menjadi pelatih Clippers. Mereka berhasil menjadi unggulan kedua di bawah Los Angeles Lakers (52-19). Posisi itu menjadi yang terbaik dalam sejarah Clippers terlepas dari jumlah pertandingan yang mereka jalankan.
Clippers melalui ronde pertama Playoff 2020 dengan mengalahkan Dallas Mavericks 4-2. Tetapi langkah Clippers terhenti ditangan Denver Nuggets dalam tujuh gim. Padahal saat itu Clippers sempat memimpin 3-1. Pada akhirnya rekan sekotanya, Lakers, yang menjadi juara NBA 2020.
Kini Clippers masih bersusah payah mengejar ambisinya menjadi juara NBA. Mereka merekrut Tyronn Lue. Pada musim pertama Lue dengan Clippers pada 2020-2021, ia melangkah ke Final Wilayah Barat. Tapi kalah dari Phoenix Suns 4-2.
Dalam tiga musim terakhir, Clippers hanya dua kali mencapai ronde pertama. Malah tidak lolos playoff pada musim 2021-2022. Tahun ini Clippers tumbang dari Mavericks 4-2. (rag)
Foto: Getty Images