Minnesota Timberwolves mencapai Final Wilayah Barat untuk pertama kalinya selama 20 tahun. Momen itu terjadi setelah Kevin Garnett dinobatkan sebagai Most Valuable Player (MVP) 2004. Sebagai legenda hidup Timberwolves, Garnett memuji penampilan era baru timnya. Terutama Anthony Edwards.
“Saya merasa dia menjadi Anthony Edwards dominan dalam setiap seri. Saya tidak tahu apakah Ant Man (julukan Edwards) bisa mengalahkan Luka (Doncic) dan Kyrie (Irving). Tapi Anthony Edwards itu memiliki semangat. Saya belum pernah melihat pemain muda dengan kepercayaan diri seperti ini sejak LeBron (James),” kata Garnett dalam acara Stephen A. Smith Show.
Timberwolves memastikan NBA akan memiliki juara baru. Timberwolves menyingkirkan Denver Nuggets dalam tujuh gim di semifinal Wilayah Barat. Gim 7 kemarin juga berlangsung sangat mendebarkan. Timberwolves berhasil bangkit dan menyabet kemenangan 98-90 di Ball Arena, Denver.
Dalam gim itu, Edwards memang tidak dominan seperti gim-gim sebelumnya. Ia mencatat 16 poin, 8 rebound, 7 asis, dan 2 steal. Kemenangan Timberwolves didapat melalui peran Karl-Anthony Towns yang mencetak dobel-dobel 23 poin dan 12 rebound. Dibantu oleh Jaden McDaniels 23 poin.
Meski begitu, Edwards menjadi pembeda Timberwolves di gim-gim pada seri sebelumnya. Dalam playoff 2024 ini, Edwards membukukan rata-rata 28,9 poin, 6,2 rebound, 5,9 asis, dan 1,7 steal.
Garnett sendiri merupakan salah satu pemain yang membawa Timberwolves ke Final Wilayah Barat 2004. Pada musim tersebut, Timberwolves menjadi unggulan teratas untuk pertama kalinya sepanjangs ejarah waralaba. Timberwolves mengemas rekor 58-24. Tetapi perjalanan Timberwolves ke Final NBA 2004 terhenti ditangan Los Angeles Lakers dalam enam gim.
Sementara itu, Final Wilayah Barat 2024 antara Dallas Maverick dan Timberwolves dimulai pada besok lusa di Target Center, Minneapolis. Dalam wawancara dengan Stephen A. Smith itu, Garnett berencana hadir menyaksikan pertandingan Timberwolves. Selama playoff musim ini, Garnett memang belum pernah datang ke Minneapolis.
“Saya harus datang. Saya tidak hanya perlu menghadiri beberapa pertandingan Minnesota Saya juga harus menghadiri beberapa pertandingan Celtics dan memikirkan semua itu,” kata Garnett.
Garnett sendiri memperkuat Timberwolves pada 1995-2007. Kemudian ia menyeberang ke Boston Celtics (2008=7-2013). Bersama Celtics, Garnett mengoleksi cincin pertamanya pada 2008. (rag)
Foto: Getty Images