Dewa United Banten bangkit dari kekalahan atas Pelita Jaya Jakarta. Menjamu RANS Simba Bogor, Minggu (12/5), Dewa United menang dengan skor akhir 100-91. Ini adalah kemenangan ketiga beruntun Dewa United atas RANS dalam tiga pertemuan terakhir. Rekor Dewa United melawan RANS sejak 2022 adalah (7-1). 

Dewa United kembali menunjukkan dominasi mereka. Tim asuhan Pablo Favarel ini terus unggul sejak pertengahan kuarter dua. RANS sejatinya konsisten melawan, akan tetapi mereka tak menemukan jawaban atas serangan Dewa United. Banyaknya turnover RANS juga jadi kendala sendiri untuk mereka. RANS membuat 14 turnover yang berujung 26 poin oleh Dewa United. 

Jordan Adams kembali jadi top skor Dewa United. Bermain 35 menit, Adams mencetak 25 poin, 9 rebound, 4 asis, tanpa satupun turnover. Lester Prosper dan Gelvis Solano masing-masing dobel-dobel. Lester 18 poin 15 rebound, sedangkan Solano 21 poin, 5 rebound, 12 asis. Dio Tirta memberikan bantuan besar dengan 15 poin plus 5 rebound selama 24 menit dari bangku cadangan. Dio menembak 3/8 tripoin. Tavario Miller melengkapi daftar dengan 11 poin.

Le'bryan Nash jadi top skor gim dengan dobel-dobel 34 poin, 10 rebound, dan 4 asis. Nash memasukkan 12/21 tembakan. Jerome Jordan juga dobel-dobel melalui 27 poin plus 11 rebound. Jordan efektif dengan 10/13 tembakan dan 7/8 tembakan gratis. Devon Van Oostrum menutup daftar juga dobel-dobel 17 poin, 7 rebound, plus 10 asis. Selain tiga nama ini, pemain RANS lain hanya mencetak total 13 poin. Pemain asing RANS lainnya, Joshua Caldwell nirpoin selama 10 menit bermain (0/7). 

Ini kemenangan ke-13 Dewa United dari 14 laga. RANS sendiri sedang kesulitan. Ini kekalahan ketiga dalam empat gim. Rekor mereka (8-7). (DRMK)

Foto: IBL Indonesia 

Komentar