Borneo Hornbills menjaga momentum kemenangan mereka, Minggu (24/3). Bertandang ke Tangerang Hawks, Borneo meraih kemenangan ketiganya musim ini dengan skor akhir 89-80. Ini kemenangan ketiga Borneo dalam empat gim terakhir. Semuanya di bawah pimpinan kepala pelatih baru, Ismael. 

Sempat tertinggal 18 poin, Borneo mendapatkan keunggulan pertama mereka di detik terakhir kuarter tiga. Adalah pemain asing baru mereka, Akeem Scott yang membawa Borneo unggul lewat layup-nya. Setelahnya, Borneo terus unggul setelah berhasil memaksa Hawks melakukan enam turnover dan mendapatkan 10 tembakan gratis (masuk 7). 

Michael Qualls kembali menginsipirasi kemenangan Borneo. Bermain 32 menit, Qualls mencetak 27 poin, 8 rebound, 7 asis, tanpa turnover. Mayoritas poin Qualls datang dari tembakan gratis (15/19). Steve Taylor Jr. kembali dobel-dobel 14 poin plus 10 rebound. Duet pemain lokal, Calvin Chrissler dan Steven Orlando produktif. Calvin membukukan 14 poin dan 4 asis sedangkan Orlando menambahkan 12 poin selama 25 menit. 

"Kami mendengarkan instruksi pelatih, itu saja intinya," buka Calvin usai gim. "Kami tertinggal jauh, tapi pelatih minta kami untuk bermain lebih tenang, tidak menyerah. Itu membuat kami tampil lebih lepas, lebih sabar, dan lebih bagus dalam menyerang. Akhirnya kami bisa mengejar ketinggalan dan berbalik menang". 

Hawks sendiri masih berpusat pada barisan asing mereka. Xavier Alexander hampir membukukan tripel-dobel keduanya musim ini setelah mengemas 19 poin, 12 rebound, dan 9 asis. Sayangnya, Xavier juga yang membuat Hawks banyak kehilangan bola. Ia total membuat 7 turnover, separuh dari keseluruhan Hawks. 

Augustus Stone menambahkan 18 poin dari bangku cadangan. Stone memasukkan 6/12 tembakan. Amir Williams dobel-dobel 10 poin plus 16 rebound. Williams fouled out di sisa enam menit pertandingan. Ia total bermain 22 menit. Habib Titoaji menutup daftar dengan 11 poin. 

Hawks menutup Week 8 dengan nirkemenangan. Mereka kalah dua kali di kandang. Sebelumnya, mereka takluk atas Amartha Hangtuah Jakarta. Rekor Hawks sekarang (4-6) sedangkan Borneo (3-8). (DRMK)

Foto: Ariya Kurniawan 

Komentar