Dalam dua gim beruntun, Jalen Brunson memimpin kemenangan New York Knicks dengan perolehan +40 poin. Knicks mengamankan empat kemenangan dari lima gim terakhir. Termasuk membekuk Sacramento Kings 98-91 di Golden 1 Center, California.

Pada gim tersebut, Brunson melejit dengan 42 poin. Itu menjadi ketujuh kalinya dalam musim ini Brunson meraih +40 poin. Saat mengalahkan Blazers 105-93 kemarin lusa, Brunson membukukan 45 poin.

Brunson mencatat akurasi tertinggi dengan 60 persen dari 17/28 tembakan. Termasuk 5 tripoli tepat sasaran (10 percobaan). Ia menambah dengan 4 rebound, 2 asis, 4 steal selama 36 menit.

Brunson menjadi pemain Knicks pertama yang mencapai +40 poin beruntun sejak Carmelo Anthony pada 19 dan 21 Februari 2014. Selain itu, pemain Knicks yang memiliki rekor serupa adalah Bernard King dan Patrick Ewing.

“Setiap kali Jalen melakukannya, ia hampir mewujudkan apa yang diharapkan. Itu terjadi setiap malam dan ini adalah pertandingan besar setelah pertandingan besar lainnya. Setiap Anda membutuhkan tembakan yang sukses, dia selalu melakukannya,” puji Tom Thibodeau, pelatih Knicks.

Selain Brunson, kontribusi datang dari Donte DiVincenzo dengan 15 poin. Isaiah Hartenstein hanya 7 poin. Tapi memberikan 14 rebound dan 4 blok. Josh Hart mencetak 9 poin dan 13 rebound.

Pertandingan tersebut memang sengit. Terlihat dari keunggulan masing-masing tim yang tidak pernah menyentuh dua digit poin. Knicks hanya sembilan poin dan 5 poin untuk margin terbesar Kings.

Knicks mengunci momentum di awal kuarter keempat. Dengan laju 23-17, mereka tak terkejar lagi oleh Kings. Knicks hanya mencapai 37 tembakan (86 percobaan). Tetapi itu sudah cukup untuk mengungguli Kings hanya memperoleh 30/85 tembakan. Kemenangan itu membawa Kings masuk posisi empat besar Wilayah Timur dengan 40-28. (rag)

Foto: Getty Images

Komentar