Basketball Champions League (BCL) Asia akan terselenggara tahun ini. Indonesia mengirimkan Prawira Harum Bandung dan Pelita Jaya Bakrie Jakarta sebagai perwakilan. Kedua tim tersebut berstatus juara dan finalis Indonesian Basketball League (IBL) 2023.

Selain itu, Indonesia juga mendapat jatah sebagai tuan rumah babak kualifikasi. Kualifikasi BCL Asia 2024 berlangsung dua babak. Pertama di Ulaanbaatar, Mongolia pada 3-7 April 2024. Indonesia menjadi tuan rumah babak kedua pada 23-26 April 2024.

Dalam babak kualifikasi, Prawira masuk Grup A. Tim asuhan David Singleton itu bersaing dengan NS Matrix Deers (Malaysia), Hongkong Eastern Basketball Team (Hongkong), dan runner up dari kompetisi Mongolia.

Untuk Pelita Jaya tergabung di Grup B. Mereka satu grup dengan Hi-Tech Basketball Club (Thailand), Adroit Club (Singapura), dan juara dari kompetisi Mongolia. Pertandingan pertama kualifikasi menyajikan Deers vs Hongkong Eastern pada 3 April mendatang.

Setiap tim akan berlaga tiga kali di babak grup. Masing-masing juara grup akan lolos ke babak kedua di Jakarta. Untuk runner up dan juara ketiga bertemu secara silang. Pemenangnya baru lolos ke babak kedua.

Setelah melalui babak kedua itu, dua tim terbaik akan melanjutkan perjalanan ke babak utama. Mereka mewakili Asia Timur dan Asia Tenggara. Dan dua tim terbaik kualifikasi lainnya dari Asia Barat.

Untuk babak utama diselenggarakan pada Juni 2024. Juara liga dari Cina, Korea Selatan, Jepang, dan Filipina akan langsung masuk ke babak utama. Ditambah empat tim dari kualifikasi, peserta BCL Asia 2024 adalah delapan tim.

“Ajang ini bukan hanya panggung bagi tim-tim terbaik dari Asia Timur atau Asia Tenggara. Tetapi juga untuk mengukur kualitas mereka di kompetisi antarklub tertinggi di Asia,” kata FIBA Executive Director Hagop Khajirian melalui laman resminya. (rag)

Foto: IBL

Populer

Belum Terkalahkan di Musim Awal, Thunder dan Cavaliers Kenang Laga Final
Alasan Rudy Gobert Ribut dengan Christian Braun Usai Kena Dunk
Draymond Green Tak Setuju dengan Ide Joe Mazzulla
Doc Rivers Bisa Membuat Bucks Kehilangan Giannis Antetokounmpo
Poin Pertama Bronny Membangkitkan Kenangan LeBron James
Paolo Banchero Menantang Rekan-rekannya Saat Dia Absen
Victor Wembanyama Cetak Rekor Langka 5x5 Kedua Kali
Joel Embiid Murka Disebut Tidak Serius Bermain untuk Sixers
Pentingnya Peran Luke Loucks Dalam Tiga Kemenangan Beruntun Kings
Blake Griffin Senang dengan Kehadiran Derrick Rose